Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kunjungan Ma'ruf Amin ke Takengon, 1.500 Personel TNI dan Polri Disiagakan

Kompas.com - 12/04/2022, 23:27 WIB
Kontributor Takengon, Iwan Bahagia ,
Reni Susanti

Tim Redaksi

TAKENGON, KOMPAS.com - Sebanyak 1.500 personel TNI dan Polri disiagakan menjelang kehadiran Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma'ruf Amin ke Takengon, Aceh Tengah, Aceh, Rabu (13/4/2022).

Kehadiran Ma'ruf Amin ke kota berhawa sejuk itu untuk membuka Pekan Tilawatil Quran (PTQ) ke-52 Radio Republik Indonesia (RRI) di Halaman Kantor Bupati Aceh Tengah.

Personel TNI dan Polri itu terlihat disiagakan dalam apel pasukan dalam rangka pengamanan kunjungan Ma'ruf Amin oleh Korem 011/ Lilawangsa di Lapangan Musara Alun, Selasa (12/4/2022).

Baca juga: Buka AIWW di Labuan Bajo, Wapres Maruf Amin Tekankan Pentingnya Tata Kelola Air Bersih

Apel gelar pasukan yang dipimpin Kasrem 011/Lilawangsa, Letkol Czi M Ridha Has ini diikuti seribu lebih personel TNI-Polri jajaran Korem 011/ Lilawangsa dan unsur instansi Pemerintah Kabupaten Bener Meriah dan Aceh Tengah.

Selain membuka PTQ RRI, Ma'ruf Amin akan mengikuti rangkaian kegiatan lain selama berada di Kabupaten Aceh Tengah.

"Ada pejabat terkait TNI-Polri dan seluruh anggota yang terlibat dalam rangka tugas pengamanan PAM WIL kunker Wapres RI ini, agar melaksanakan tugas dengan ikhlas dan sungguh-sungguh, penuh rasa tanggung jawab serta dapat memahami tugas masing-masing," kata Letkol Czi M Ridha Has dalam apel tersebut.

Selain apel gelar pasukan dan perlengkapan,  sejumlah alutsista disiagakan. Seperti kendaraan tempur, mobil pemadam kebakaran, personel kesehatan dari TNI dan kelengkapan dari unsur instansi pemerintah Kabupaten Aceh Tengah dan Bener Meriah.

Pantauan Kompas.com, Selasa malam, sejumlah ruas jalan protokol di Takengon sudah dialihkan, utamanya jalan menuju Kantor Bupati Aceh Tengah serta Masjid Agung Ruhama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Sumatera Utara, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Sumatera Utara, 29 Maret 2024

Medan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Medan Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Medan Hari Ini, 29 Maret 2024

Medan
Heboh 3 Polisi di Medan Diduga Main Judi di Asrama, Berujung Diperiksa Propam

Heboh 3 Polisi di Medan Diduga Main Judi di Asrama, Berujung Diperiksa Propam

Medan
Diduga Korupsi Rp 8 Miliar, Eks Bendahara RSUP Adam Malik Medan Ditahan

Diduga Korupsi Rp 8 Miliar, Eks Bendahara RSUP Adam Malik Medan Ditahan

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 28 Maret 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Medan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Sumatera Utara, 28 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Sumatera Utara, 28 Maret 2024

Medan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Medan Hari Ini, 28 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Medan Hari Ini, 28 Maret 2024

Medan
2 Balita Tewas Saat Api Lahap Sebuah Rumah di Simalungun

2 Balita Tewas Saat Api Lahap Sebuah Rumah di Simalungun

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Rabu 27 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Rabu 27 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Medan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Sumatera Utara, 27 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Provinsi Sumatera Utara, 27 Maret 2024

Medan
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Medan Hari Ini, 27 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Medan Hari Ini, 27 Maret 2024

Medan
Tawuran, Mahasiswa Fakultas Teknik dan Keolahragaan Unimed Medan

Tawuran, Mahasiswa Fakultas Teknik dan Keolahragaan Unimed Medan

Medan
Pasca Didemo, Pemkot Pematangsiantar Naikkan Upah Petugas Kebersihan

Pasca Didemo, Pemkot Pematangsiantar Naikkan Upah Petugas Kebersihan

Medan
Iptu Supriadi Jadi Tersangka Penipuan Penerimaan Akpol, Keberadaan Tak Diketahui

Iptu Supriadi Jadi Tersangka Penipuan Penerimaan Akpol, Keberadaan Tak Diketahui

Medan
Heaven Seven yang Disidak Bobby Nasution Bakal Disegel jika Tetap Buka Saat Ramadhan

Heaven Seven yang Disidak Bobby Nasution Bakal Disegel jika Tetap Buka Saat Ramadhan

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com