Salin Artikel

Kapolda Sumut Instruksikan Percepatan Vaksinasi di 33 Daerah

Hal itu ia sampaikan saat meninjau Gebyar Vaksin di Lapangan H Adam Malik Kota Pematangsiantar, bersama Panglima Kodam I Bukit Barisan Mayjen TNI Hasanuddin, Kamis (24/2/2022).

"Mewujudkan harapan dari pemerintah mendorong akselerasi vaksinasi di seluruh wilayah, termasuk di 33 wilayah di Provinsi Sumut, terutama dosis kedua dan ketiga," ujar Panca.

Ia mengatakan, pada akhir Desember 2021, capaian vaksinasi dosis pertama di Sumut sudah menyentuh angka 90,94 persen dari 11 juta penduduk.

Dari jumlah itu, sebanyak 22 kabupaten kota sudah mencapai lebih dari 80 persen dosis pertama, termasuk Kota Pematangsiantar dan Kabupaten Simalungun.

Sementara vaksinasi dosis kedua mencapai 66,46 persen di Sumut.

Panca berharap, percepatan vaksinasi langsung mencapai target 70 persen vaksinasi dosis kedua.

"Kita terus menggenjot vaksinasi ini. Apalagi kita dihadapkan kepada tingginya pandemi Covid-19, termasuk di wilayah di Sumut. Ini dikhawatirkan gelombang ketiga dengan varian Omicron," ucap Panca.

Menurut Panca, sesuai data pada 23 Februari 2022, kasus Covid-19 di Sumut menunjukkan angka tertinggi, yakni 2.898 kasus aktif.

Jumlah kasus tersebut melebihi kasus tertinggi pada 6 Agustus 2021, yakni 2.045 kasus aktif.

"Ini terjadi hampir di seluruh daerah, termasuk juga Siantar, di Simalungun, Medan, dan Deli Serdang," kata dia.

Sementara itu, Pangdam Bukit Barisan berharap percepatan vaksinasi dapat dilakukan dengan berbagai cara.

Misalnya melakukan sosialisasi tanpa memberi rasa khawatir kepada masyarakat.

"Banyak yang kita bisa lakukan. Misal tim mobile berjalan ke pasar tradisional atau ke pasar modern, melakukan sosialisasi langsung kepada masyarakat dan mengajak vaksinasi atau vaksinasi di tempat," kata Hasanuddin.

https://medan.kompas.com/read/2022/02/24/151338578/kapolda-sumut-instruksikan-percepatan-vaksinasi-di-33-daerah

Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke