Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelaku Jambret Nyaris Tewas Diamuk Massa, Sepeda Motornya Dibakar

Kompas.com - 21/10/2019, 12:05 WIB
Dewantoro,
Farid Assifa

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com - Seorang pelaku jambret hampir tewas dihajar oleh warga yang marah atas kelakuannya di Jalan Bunga, Pariama, Kelurahan Ladang Bambu, Kecamatan Medan Tuntungan. Bahkan sepeda motor milik pelaku juga habis dibakar massa. 

Informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi pada Minggu (20/10/2019 sekitar pukul 07.30 WIB.

Unit Reksrim Polsek Deli Tua, Iptu T Pakpahan mengatakan, pihaknya menerima informasi tersebut dari masyarakat kemudian langsung turun ke lokasi. 

Saat itu, tersangka dalam keadaan terkapar tanpa alas kaki dan babak belur serta tidak sadarkan diri.

Baca juga: Terungkap, 2 Jambret yang Dihajar Warga Sudah Beraksi 7 Kali

 

Pelaku mengenalkan celana pendek berwarna biru dengan kaos warna biru lusuh dan terbuka hingga di bagian perutnya. 

Kedua tangan pelaku berada di atas dadanya. Terdapat luka lebam di bagian wajahnya dan mulut berdarah. Di atas badannya juga terdapat beberapa batang pelepah pisang kering. 

Pelaku yang saat itu tidak sadarkan diri kemudian dia dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk dirawat dan diinterogasi.

Setelah dirawat, pelaku sudah sadar namun belum bisa berbicara. Tidak jauh dari situ, sepeda motor korban juga habis dibakar oleh warga.

Menurut T Pakpahan, korban bernama Annisa, yang saat itu hendak pulang ke rumah dan melintas di Jalan Petunia 7, Kelurahan Namogajah. Tiba-tiba plastik kresek yang digantung korban dijambret oleh pelaku. 

Spontan korban mengejar sambil meneriakinya maling sehingga massa ikut mengejar hingga sekitar 500 meter dari tepat kejadian penjambretan.

"Saat itu korban sempat memegang tangan pelaku namun ditepisnya sehingga korban terjatuh dan massa terus mengejarnya sampai ke Jalan Bunga Pariama," katanya, Senin (21/10/2019). 

Baca juga: Berkat CCTV, Jambret Seret Korban Dekat Kantor Polsek Helvetia Ditangkap

Di lokasi tertangkapnya pelaku, warga diamuk massa yang jengkel dengan perbuatannya sehingga membakar sepeda motor yang dikendarai pelaku.

"Tim mengarahkan keluarga korban membuat laporan polisi ke Polsek Deli tua dan membawa tersangka ke Rumah Sakit Bhayangkara, Medan," katanya. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com