MEDAN, KOMPAS.com - Dua organisasi kemasyarakatan pemuda (OKP) terlibat aksi bentrok dan saling lempar di Jalan Perpustakaan, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan, Sumatera Utara Kamis (27/5/2021) malam.
"Tadi ada sedikit bentrokan antara dua organisasi," kata Camat Medan Petisah, M Agha Novrian di lokasi, Kamis.
Baca juga: Kalau Enggak Mau Bayar Enggak Usah Jualan di Sini, Kami Enggak Takut Dilaporkan ke Polisi
Saat mengetahui adanya keributan, polisi langsung bergerak untuk membubarkan massa.
Baca juga: Adu Mulut dengan Bobby, Lurah Sebut Uang yang Diterima Bukan Pungli, tetapi Keikhlasan Warga
Puluhan polisi dari Polrestabes Medan dikerahkan untuk memulihkan keamanan di sana. Massa tampak memegang batu, kayu, dan kembang api.
Sampai saat ini belum diketahui penyebab bentrokan.
Markas kedua kubu yang saling bentrok ini juga diketahui berdekatan.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.