Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dukung Edy Rahmayadi Jadi Gubernur Sumut Lagi, AHY: Tak Mungkin Beliau Menanggung Beban Ini Sendirian

Kompas.com - 17/05/2022, 07:31 WIB
Kontributor Medan, Mei Leandha,
Khairina

Tim Redaksi

 

MEDAN, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akan mendukung Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi maju kembali di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumatera Utara 2024.

Tujuannya untuk melanjutkan semua program yang belum tuntas dan melanjutkan apa yang ingin diselesaikan untuk Sumut. 

Agus bersama Ketua Srikandi Demokrat yang tak lain adalah istrinya, Annisa Larasati Pohan dan Ketua DPD Partai Demokrat Sumut M Lokot Nasution mengatakannya usai bersilaturahmi dengan Edy dan keluarganya di rumah dinas gubernur.

Baca juga: Soal Mafia Minyak Goreng, AHY: Jangan Sampai Hanya Satu Dua Orang yang Dijadikan Kambing Hitam

Kunjungan Agus juga sekalian pamit setelah empat hari berada di Kota Medan dalam rangka kunjungan kerja partai dan liburan.

"Harapannya di 2024, ketika ada ikhtiar dan semangat untuk melanjutkan apa yang belum tuntas, meningkatkan apa yang beliau belum bisa lakukan. Insya Allah kami akan mendukung sampai sukses, tentunya ini perlu keberlanjutan-keberlanjutan," kata Agus, Minggu (15/5/2022) malam. 

Menurut lulusan terbaik Akademi Militer Tahun 2000 itu, Edy memiliki banyak pemikiran strategis, gagasan dan niat baik untuk menyejahterakan masyarakat Sumut.

Bagi Agus, Edy adalah senior yang dihormati dan dibanggakan.

Sosok yang sangat enerjik, tidak pernah terlihat lelah menjalankan tugas, inilah yang perlu didukung. 

"Saya perlu meyakinkan, Demokrat sebisa mungkin akan mengawalnya karena tidak mungkin beliau menanggung beban ini sendirian. Perlu ada masukan dan penguatan-penguatan. Bukan hanya di parlemen, tapi dalam menjalankan kebijakan-kebijakan publik secara langsung di lapangan," ucap Agus. 

Baca juga: Jelang Pilpres 2024, AHY: Ridwan Kamil Sahabat Saya, Saling Melengkapi Satu Sama Lain

Dia mengajak masyarakat mendukung Edy membangun Sumut. Dukungan yang dimaksud Agus, bukan hanya menerima segala kebijakan gubernur, tetapi juga mengawal pembangunan yang dilakukannya.

Sumut merupakan provinsi besar dengan potensi yang hebat dan permasalahan yang kompleks. Butuh kekompakan agar permasalahan bisa segera tuntaskan.

"Ada 33 kabupaten dan kota, sekitar 15 juta populasi, itu provinsi yang besar. Perlu kerja sama yang baik membangun provinsi ini," tambahnya.

Sementara Edy, dia berharap Partai Demokrat terus membantu pemerintah menyejahterakan masyarakat Sumut.

Menurutnya, Demokrat merupakan partai besar dengan kemampuan kuat melakukan hal tersebut.

"Demokrat partai yang besar, memiliki kekuatan besar, kami berharap terus mendukung dan mengawal pembangunan di sini," kata Edy yang didampingi istrinya Nawal Lubis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jejak Penipuan Masuk Akpol Rp 1,3 M Iptu Supriadi dan Nina Wati di Sumut Sejak 2014

Jejak Penipuan Masuk Akpol Rp 1,3 M Iptu Supriadi dan Nina Wati di Sumut Sejak 2014

Medan
Jenazah Siswa SMK di Nias Korban Penganiayaan Kepsek Diotopsi

Jenazah Siswa SMK di Nias Korban Penganiayaan Kepsek Diotopsi

Medan
Pencuri Rokok Terjebak Jadi Biang Keladi Kebakaran 6 Ruko di Deli Serdang

Pencuri Rokok Terjebak Jadi Biang Keladi Kebakaran 6 Ruko di Deli Serdang

Medan
Kepsek di Nias Penganiaya Siswa sampai Tewas Dibebastugaskan

Kepsek di Nias Penganiaya Siswa sampai Tewas Dibebastugaskan

Medan
Bus Rombongan Pelajar ke Berastagi Terbakar di Simalungun

Bus Rombongan Pelajar ke Berastagi Terbakar di Simalungun

Medan
Buaya Muncul di Sungai Paluh Putri Medan, BBKSDA Sumut Turun Tangan

Buaya Muncul di Sungai Paluh Putri Medan, BBKSDA Sumut Turun Tangan

Medan
Iptu Supriadi Akhirnya Ditangkap, Sempat Kabur Usai Jadi Tersangka Penipuan Rp 1,3 M

Iptu Supriadi Akhirnya Ditangkap, Sempat Kabur Usai Jadi Tersangka Penipuan Rp 1,3 M

Medan
Razia Juru Parkir Liar di 12 Ruas Jalan di Medan, 10 Orang Ditangkap

Razia Juru Parkir Liar di 12 Ruas Jalan di Medan, 10 Orang Ditangkap

Medan
Kepsek Diduga Aniaya Siswa SMK Nias hingga Tewas karena Tak Mau Angkat Genset

Kepsek Diduga Aniaya Siswa SMK Nias hingga Tewas karena Tak Mau Angkat Genset

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 18 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Polisi Tangkap Kurir Bawa 23 Kg Sabu di Medan, Tak Jera Pernah 2 Kali Dipenjara

Polisi Tangkap Kurir Bawa 23 Kg Sabu di Medan, Tak Jera Pernah 2 Kali Dipenjara

Medan
Melihat Kelakuan Pengendara di Medan, Ada yang Terobos Lampu Merah meski Dijaga Polisi

Melihat Kelakuan Pengendara di Medan, Ada yang Terobos Lampu Merah meski Dijaga Polisi

Medan
10 Lurah di Medan Ketahuan Naikkan Harga Sembako Saat Program Pasar Murah

10 Lurah di Medan Ketahuan Naikkan Harga Sembako Saat Program Pasar Murah

Medan
Kronologi Siswa SMK di Nias Tewas Diduga Dianiaya Kepsek, Kening Dipukuli Saat Berbaris

Kronologi Siswa SMK di Nias Tewas Diduga Dianiaya Kepsek, Kening Dipukuli Saat Berbaris

Medan
Kronologi Siswa SMK di Nias Meninggal Diduga Usai Dianiaya Kepala Sekolah

Kronologi Siswa SMK di Nias Meninggal Diduga Usai Dianiaya Kepala Sekolah

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com