Salin Artikel

6 Pelajar Anggota Geng Motor di Medan Ditangkap, Polisi Amankan Sajam, Tongkat Baseball, hingga Petasan

MEDAN, KOMPAS.com - Sebuah video memperlihatkan penangkapan sejumlah siswa di Medan viral di sosial media.

Dalam keterangan video yang diunggah di akun Instagram @tkpmedan, mereka ditangkap saat hendak tawuran. Sebelumya mereka konvoi membawa senjata tajam.

Terlihat sejumlah sepeda motor tergeletak di jalan dan beberapa remaja berseragam sekolah warna cokelat ditangkap personel polisi.

Dikonfirmasi melalui aplikasi percakapan WhatsApp, Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi mengatakan, dalam peristiwa itu 6 pelajar diamankan di Jalan Ngumban Surbakti pada Sabtu (4/2/2023).

Penangkapan dilakukan Tim Patroli Reaksi Cepat Direktorat Samapta Polda Sumut.

"Iya, mereka ditangkap oleh tim yang sedang patroli. Saat itu diduga mereka akan melakukan tawuran," katanya, Minggu (5/2/2023).

Dijelaskannya, sebelum penangkapan itu, tim mendapati ada konvoi puluhan sepeda motor. Di antara pelaku konvoi itu diketahui membawa senjata tajam, kembang api hingga tongkat baseball.

Saat diperiksa, mereka mengaku dari kelompok geng motor Maya, Methodist, Mabes (M3).

“Kita amankan barang bukti 2 senjata tajam, 1 tongkat baseball, 1 batang besi padat, 2 petasan atau kembang api, satu batu dan 6 sepeda motor," katanya.

Setelah diamankan, enam pelajar dan barang buktinya dibawa ke Dit Reskrimum Polda Sumut. Pihaknya akan memanggil pihak sekolah dan orangtua mereka.

https://medan.kompas.com/read/2023/02/06/104919078/6-pelajar-anggota-geng-motor-di-medan-ditangkap-polisi-amankan-sajam-tongkat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke