Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Tembak Mati Pembobol Ruko di Medan, Keluarga Pelaku Diduga Ngamuk ke Korban

Kompas.com - 08/04/2022, 09:59 WIB
David Oliver Purba

Editor

KOMPAS.com - Kepolisian Resor Kota Besar Medan, Polda Sumatera Utara, menembak mati MR, satu dari dua pembobol sebuah ruko di Medan Sunggal, karena melawan petugas.

Sementara pelaku lainnya berinisial M, saat ini sudah ditahan di Mapolrestabes Medan guna proses hukum lebih lanjut.

Baca juga: 4 Fakta Pegawai Bank Gelapkan Rp 1,1 M Tabungan Nasabah, untuk Main Binomo hingga Jual Rumah

"Pelaku yang meninggal dunia berinisial MR," kata Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol Muhammad Firdaus, dikutip dari Antara, Kamis (7/4/2022).

Baca juga: Pegawai Bank BUMN di Banjarmasin Kuras Rp 1,1 Miliar Uang Tabungan Nasabah untuk Main Binomo

Firdaus menjelaskan, penangkapan dilakukan pada Kamis, setelah petugas mendapat informasi bahwa dua orang yang masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) kasus pencurian itu berada di kawasan Kecamatan Medan Sunggal.

Selanjutnya petugas bergerak menuju sasaran dan berhasil mengamankan kedua pelaku.

Namun, saat pengembangan, pelaku MR melakukan perlawanan dan mencoba merebut senjata petugas, sehingga pelaku ditembak di bagian dada.

"Pelaku sempat dibawa ke rumah sakit untuk mendapat perawatan. Namun, nyawanya tidak dapat tertolong," katanya.

Keluarga pelaku disebut datangi korban

Dikutip dari Tribun Medan, polisi menyerahkan jenazah MR ke pihak keluarga. 

Namun, pihak keluarga protes dan mendatangi pelapor berinisial S yang merupakan pemilik ruko di Kecamatan Sunggal.

Keluarga pelaku disebut mengamuk dan membuat keributan.

Terkait informasi itu, Kasat Reskrim Polrestabes Medan Kompol M Firdaus mengatakan, memang keluarga tersangka ada mendatangi korban.

"Namun sudah ditertibkan oleh Polsek Sunggal," kata Firdaus, Kamis (7/4/2022) sore.

Dia mengatakan, saat ini situasi sudah aman. Keluarga pelaku sudah diminta kembali ke rumahnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Medan

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Medan

Medan
Sederet Fakta Kasus Kepsek Aniaya Siswa SMK di Nias Selatan hingga Tewas

Sederet Fakta Kasus Kepsek Aniaya Siswa SMK di Nias Selatan hingga Tewas

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Medan
Aksi Pria di Medan Ngaku TNI Berpangkat Mayjen, Palsukan Status Pekerjaan di KTP

Aksi Pria di Medan Ngaku TNI Berpangkat Mayjen, Palsukan Status Pekerjaan di KTP

Medan
Diduga Hendak Merampok Pengendara Mobil di Sumut, 6 Oknum 'Debt Collector' Ditangkap

Diduga Hendak Merampok Pengendara Mobil di Sumut, 6 Oknum "Debt Collector" Ditangkap

Medan
Soal Kansnya Lawan Edy Rahmayadi di Pilkada Sumut, Ijeck: Kita Bersaing secara Sehat

Soal Kansnya Lawan Edy Rahmayadi di Pilkada Sumut, Ijeck: Kita Bersaing secara Sehat

Medan
Kepsek di Nias yang Diduga Aniaya Siswa sampai Tewas Ditahan

Kepsek di Nias yang Diduga Aniaya Siswa sampai Tewas Ditahan

Medan
Soal Rekomendasi Golkar untuk Bobby di Pilkada Sumut, Ijeck: Saya Tegak Lurus atas Perintah Partai

Soal Rekomendasi Golkar untuk Bobby di Pilkada Sumut, Ijeck: Saya Tegak Lurus atas Perintah Partai

Medan
Kabel Gardu PLN di Siantar Dicuri, Pelaku Pakai Atribut Teknisi Saat Beraksi

Kabel Gardu PLN di Siantar Dicuri, Pelaku Pakai Atribut Teknisi Saat Beraksi

Medan
Maju pada Pilkada Sumut 2024, Ijeck: Bismillah...

Maju pada Pilkada Sumut 2024, Ijeck: Bismillah...

Medan
Kronologi Pria Aniaya Kekasih hingga Tewas di Medan, Berawal dari Konsumsi Sabu dan Cemburu

Kronologi Pria Aniaya Kekasih hingga Tewas di Medan, Berawal dari Konsumsi Sabu dan Cemburu

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Cemburu, Pria di Medan Aniaya Kekasihnya hingga Tewas

Cemburu, Pria di Medan Aniaya Kekasihnya hingga Tewas

Medan
Ingin Masukkan Kerabat ke Taruna Akmil, Pria di Medan Nekat Jadi Mayjen TNI Gadungan

Ingin Masukkan Kerabat ke Taruna Akmil, Pria di Medan Nekat Jadi Mayjen TNI Gadungan

Medan
Pabrik Miras Ilegal di Medan Digerebek, 3 Orang Ditangkap

Pabrik Miras Ilegal di Medan Digerebek, 3 Orang Ditangkap

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com