Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan Provinsi di Taput Sumut Tertimbun Longsor, Arus Lalu Lintas Lumpuh Total

Kompas.com - 20/12/2023, 15:32 WIB
Rahmat Utomo,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com- Jalan provinsi yang menghubungkan Kecamatan Pangaribuan dan Kecamatan Garoga, di Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), Sumatera Utara tertimbun longsor, Rabu (20/12/2023).

Aktivitas lalu lintas di sana lumpuh total akibat peristiwa tersebut.

Kasi Humas Polres Taput, Ipda B. Gultom mengatakan longsor terjadi sekira pukul 10.00 WIB, tepatnya di Desa Harianja, Kecamatan Pangaribuan.

Baca juga: Operasi Pencarian 10 Korban Banjir dan Longsor di Humbahas Dihentikan

 

Material longsor berasal dari tebing gunung di jalan tersebut.

"(Material longsor) menutup ruas jalan, diperkirakan sepanjang 10 meter, akibatnya arus lalu lintas dari 2 arah terputus total, saat peristiwa itu cuaca cerah, namun malam sebelum kejadian hujan turun sangat deras," ujar Gultom dalam keterangan tertulisnya.

Saat longsor terjadi tidak ada kendaraan yang melintas di bawahnya. Kini, upaya pembersihan material longsor dengan alat berat sedang dilakukan.

"Sekitar pukul 13.00 WIb, alat berat pun tiba dan saat ini masih proses pengerjaan agar arus lalu lintas menuju dua kecamatan tersebut bisa lewat," kata Gultom

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com