Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Tangkap 2 Komplotan Rampok Modus Aplikasi "Dating Online" LGBT di Medan

Kompas.com - 30/07/2023, 21:19 WIB
Rahmat Utomo,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

MEDAN,KOMPAS.com - Polisi menangkap 2 perampok bernama M Rizki Anggi (32) dan Zenit Muthalik (20) di Jalan Tangguk Bongkar VII, Kecamatan Medan Denai, Kota Medan, Sumatera Utara, Jumat (28/7/2023).

Saat beraksi, mereka memancing korbannya menggunakan aplikasi dating Lesbian Gay Bisexsual Transgender (LGBT).

Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Agustiawan mengatakan, peristiwa bermula pada Kamis (27/7/2023). Korban berinisial HH. Saat beraksi, kedua pelaku dibantu 4 komplotannya, yakni Hafiz, Hendri, Iyos dan seorang lagi yang belum diketahui identitasnya.

Baca juga: Gara-gara Lupa Cabut Kunci, 3 Motor di Ciamis Digasak Komplotan Pencuri

"Modus operandi yang dilakukan (komplotan ini) yaitu Pelaku Hafiz menyiapkan akun aplikasi kencan hornet khusus LGBT social network, kemudian menyuruh pelaku Zenith Muthalik berkomunikasi dengan korban," ujar Agustiawan melalui keterangannya, MInggu (30/7/2023).

Lalu Zenith mengajak Hendri bertemu di sebuah penginapan di Jalan Murai Perumnas Mandala, Kelurahan Kenanga Baru, Kecamatan Percut Sei Tuan. Setelah bertemu, Zenith meminta Hendri membuka pakaiannya hingga telanjang.

"Lalu tiba-tiba datang 5 orang pelaku lainnya yang diketahui identitasnya yaitu Hafiz, Hendro, Iyos, Rizki Anggi 1 orang lagi tidak diketahui Identitas, seolah-olah sedang melakukan penggerebekan dan memvideokan korban sedang telanjang dan melakukan hubungan sejenis," kata Agustiawan.

Kemudian pelaku Hendro mengaku sebagai polisi, dia lalu memaksa korban untuk menyerahkan uang Rp 5 juta kepada mereka. Namun korban tidak memberikannya, korban lalu dipukuli oleh pelaku.

"Selanjutnya pelaku Hendro membawa korban ke (Supermarket) Maju Bersama (di Kecamatan Medan Denai) dan menyuruh korban mengambil uang di ATM-nya, saat di ATM, selanjutnya pelaku Hendro meninggalkan korban dan membawa lari sepeda motor dan handphone milik korban," ungkap Agustiawan.

Peristiwa ini kemudian dilaporkan polisi, petugas lalu mendapat informasi bahwa sepeda motor korban berada di Jalan Tangguk Bongkar VII Kecamatan Medan Denai.

Selanjutnya polisi mendatangi tempat itu lalu menangkap pelaku Zenith dan Rizky Anggi. Selain itu, polisi juga mengamankan sepeda motor korban. Kini polisi masih memburu pelaku lainnya.

Terkait insiden ini polisi juga mengimbau masyarakat untuk lebih hati-hati terhadap modus kejahatan pelaku.

"Masyarakat diimbau untuk lebih waspada, terhadap dating apps karena belum tau siapa orang yang akan dihadapi," pesan Agustiawan.

Baca juga: Komplotan Pencuri Spesialis Warung 24 Jam Ditangkap, Beraksi di Jabodebek dan Banten

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Medan
Aksi Pria di Medan Ngaku TNI Berpangkat Mayjen, Palsukan Status Pekerjaan di KTP

Aksi Pria di Medan Ngaku TNI Berpangkat Mayjen, Palsukan Status Pekerjaan di KTP

Medan
Diduga Hendak Merampok Pengendara Mobil di Sumut, 6 Oknum 'Debt Collector' Ditangkap

Diduga Hendak Merampok Pengendara Mobil di Sumut, 6 Oknum "Debt Collector" Ditangkap

Medan
Soal Kansnya Lawan Edy Rahmayadi di Pilkada Sumut, Ijeck: Kita Bersaing secara Sehat

Soal Kansnya Lawan Edy Rahmayadi di Pilkada Sumut, Ijeck: Kita Bersaing secara Sehat

Medan
Kepsek di Nias yang Diduga Aniaya Siswa sampai Tewas Ditahan

Kepsek di Nias yang Diduga Aniaya Siswa sampai Tewas Ditahan

Medan
Soal Rekomendasi Golkar untuk Bobby di Pilkada Sumut, Ijeck: Saya Tegak Lurus atas Perintah Partai

Soal Rekomendasi Golkar untuk Bobby di Pilkada Sumut, Ijeck: Saya Tegak Lurus atas Perintah Partai

Medan
Kabel Gardu PLN di Siantar Dicuri, Pelaku Pakai Atribut Teknisi Saat Beraksi

Kabel Gardu PLN di Siantar Dicuri, Pelaku Pakai Atribut Teknisi Saat Beraksi

Medan
Maju pada Pilkada Sumut 2024, Ijeck: Bismillah...

Maju pada Pilkada Sumut 2024, Ijeck: Bismillah...

Medan
Kronologi Pria Aniaya Kekasih hingga Tewas di Medan, Berawal dari Konsumsi Sabu dan Cemburu

Kronologi Pria Aniaya Kekasih hingga Tewas di Medan, Berawal dari Konsumsi Sabu dan Cemburu

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Cemburu, Pria di Medan Aniaya Kekasihnya hingga Tewas

Cemburu, Pria di Medan Aniaya Kekasihnya hingga Tewas

Medan
Ingin Masukkan Kerabat ke Taruna Akmil, Pria di Medan Nekat Jadi Mayjen TNI Gadungan

Ingin Masukkan Kerabat ke Taruna Akmil, Pria di Medan Nekat Jadi Mayjen TNI Gadungan

Medan
Pabrik Miras Ilegal di Medan Digerebek, 3 Orang Ditangkap

Pabrik Miras Ilegal di Medan Digerebek, 3 Orang Ditangkap

Medan
Diduga Korupsi Biaya Pembangunan Puskesmas, Pejabat Dinkes Labusel Ditahan

Diduga Korupsi Biaya Pembangunan Puskesmas, Pejabat Dinkes Labusel Ditahan

Medan
5 Nama yang Mulai Ramaikan Bursa Bakal Calon Gubernur Sumut

5 Nama yang Mulai Ramaikan Bursa Bakal Calon Gubernur Sumut

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com