Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Duduk Perkara Penemuan Granat Manggis di Medan Timur, Awalnya Dikira Kelereng, Ternyata Masih Aktif

Kompas.com - 24/03/2021, 15:52 WIB
Dewantoro,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com - Benda berbentuk bulat yang ditemukan di dalam parit di Lingkungan 12, Kelurahan Durian, Kecamatan Medan Timur oleh anak-anak pada Selasa (23/3/2021) siang ternyata memang benar adalah granat manggis yang berumur sekitar 20 tahun, buatan Korea dan masih aktif. 

"Kalau kita melihat dari bentuk granat yang ditemukan itu adalah jenis manggis buatan Korea yang diperkirakan berumur 20 tahun," ujar Komandan Rayon Militer 02 MT, Kapten Kav, Bina Satria Sembiring ketika dikonfirmasi di lokasi penemuan.

Dijelaskannya, granat tersebut juga masih aktif karena kancing pengait granat itu masih utuh, belum terlepas. Namun karena sudah tua, granat manggis itu terbungkus karatan.

"Jadi masih aktif. Dengan demikian, kita unsur Muspika dibantu unsur kecamatan kepling tetap menjaga lokasi ini sambil menunggu dari Satuan Gegana Brimob Poldasu untuk mengambil dan mengamankan granat tersebut," katanya. 

Baca juga: Bikin Heboh Warga Medan, Anak-anak Cari Kelereng Malah Temukan Granat Manggis

Dijelaskannya, granat manggis itu ditemukan oleh anak-anak yang sedang bermain di parit mencari kelereng (guli). Ukurannya yang lebih besar daripada kelereng pada umumnya, maka oleh anak-anak itu dikira guli besar.

Saat itu, kata dia, ada salah satu orang tua yang mengatakan bahwa benda tersebut bukan kelereng, melainkan granat manggis sehingga secara spontan langsung mengamankannya. 

"Sepertinya granat ini bagian dari peninggalan terdahulu. Lebih jelasnya, kita konfirmasi ulang setelah kita cek barang itu sendiri," katanya. 

Baca juga: Tukang Cangkul Temukan 2 Granat di Pekarangan, Polisi Duga Sengaja Disembunyikan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aksi Pria di Medan Ngaku TNI Berpangkat Mayjen, Palsukan Status Pekerjaan di KTP

Aksi Pria di Medan Ngaku TNI Berpangkat Mayjen, Palsukan Status Pekerjaan di KTP

Medan
Diduga Hendak Merampok Pengendara Mobil di Sumut, 6 Oknum 'Debt Collector' Ditangkap

Diduga Hendak Merampok Pengendara Mobil di Sumut, 6 Oknum "Debt Collector" Ditangkap

Medan
Soal Kansnya Lawan Edy Rahmayadi di Pilkada Sumut, Ijeck: Kita Bersaing secara Sehat

Soal Kansnya Lawan Edy Rahmayadi di Pilkada Sumut, Ijeck: Kita Bersaing secara Sehat

Medan
Kepsek di Nias yang Diduga Aniaya Siswa sampai Tewas Ditahan

Kepsek di Nias yang Diduga Aniaya Siswa sampai Tewas Ditahan

Medan
Soal Rekomendasi Golkar untuk Bobby di Pilkada Sumut, Ijeck: Saya Tegak Lurus atas Perintah Partai

Soal Rekomendasi Golkar untuk Bobby di Pilkada Sumut, Ijeck: Saya Tegak Lurus atas Perintah Partai

Medan
Kabel Gardu PLN di Siantar Dicuri, Pelaku Pakai Atribut Teknisi Saat Beraksi

Kabel Gardu PLN di Siantar Dicuri, Pelaku Pakai Atribut Teknisi Saat Beraksi

Medan
Maju pada Pilkada Sumut 2024, Ijeck: Bismillah...

Maju pada Pilkada Sumut 2024, Ijeck: Bismillah...

Medan
Kronologi Pria Aniaya Kekasih hingga Tewas di Medan, Berawal dari Konsumsi Sabu dan Cemburu

Kronologi Pria Aniaya Kekasih hingga Tewas di Medan, Berawal dari Konsumsi Sabu dan Cemburu

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Cemburu, Pria di Medan Aniaya Kekasihnya hingga Tewas

Cemburu, Pria di Medan Aniaya Kekasihnya hingga Tewas

Medan
Ingin Masukkan Kerabat ke Taruna Akmil, Pria di Medan Nekat Jadi Mayjen TNI Gadungan

Ingin Masukkan Kerabat ke Taruna Akmil, Pria di Medan Nekat Jadi Mayjen TNI Gadungan

Medan
Pabrik Miras Ilegal di Medan Digerebek, 3 Orang Ditangkap

Pabrik Miras Ilegal di Medan Digerebek, 3 Orang Ditangkap

Medan
Diduga Korupsi Biaya Pembangunan Puskesmas, Pejabat Dinkes Labusel Ditahan

Diduga Korupsi Biaya Pembangunan Puskesmas, Pejabat Dinkes Labusel Ditahan

Medan
5 Nama yang Mulai Ramaikan Bursa Bakal Calon Gubernur Sumut

5 Nama yang Mulai Ramaikan Bursa Bakal Calon Gubernur Sumut

Medan
Wanita Lansia Tewas Diserang Harimau di Madina

Wanita Lansia Tewas Diserang Harimau di Madina

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com