Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siswi SMP di Langkat Ditemukan Tewas Mengenaskan Setelah Hilang 6 Hari

Kompas.com - 23/06/2022, 16:13 WIB
Dewantoro,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com- Seorang siswi sekolah menengah pertama (SMP) di Desa Alur Dua, Kecamatan Sei Lepan, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, ditemukan tewas setelah menghilang selama enam hari.

Kepala Kepolisian Sektor Pangkalan Brandan AKP Bram Chandra mengatakan, mayat siswi berinisial ASS (14) ditemukan oleh seorang pengembala ternak di Kecamatan Sei Lepan pada Selasa (21/6/2022) sore.

Baca juga: Hilang Sepekan, Siswi SMP di Langkat Ditemukan Tewas Mengenaskan, Diduga Dibunuh dan Diperkosa

Saat ditemukan, ASS tidak lagi mengenakan pakaian secara lengkap.

"Korban masih mengenakan rok sekolah SMP dan sepatu warna hitam tanpa memakai baju," kata Bram saat dihubungi, Kamis (23/6/2022).

Menurut Bram, ada luka di kepala ASS saat mayatnya ditemukan.

Pamit untuk ujian

Bram menyebutkan, ASS terakhir kali terlihat oleh orangtuanya pada Rabu (15/6/2022) pagi. Saat itu, siswi kelas VIII ini berangkat ke sekolah.

Baca juga: Pria yang Ceburkan Diri di Sungai Opak Yogyakarta Ditemukan Tewas

Karena anaknya tidak kunjung pulang, pada hari itu, keluarga ASS melapor ke polisi.

Foto dan berita kehilangan ASS juga disebar keluarganya di media sosial.

Saat ini, polisi masih menyelidiki dugaan pemerkosaan dan pembunuhan yang terjadi kepada siswi SMP tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com