Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hadapi Kepadatan Arus Mudik Medan-Banda Aceh, Jembatan Wampu Dioperasikan

Kompas.com - 13/04/2023, 13:32 WIB
Dewantoro,
Reni Susanti

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com - Menghadapi kepadatan arus mudik di jalur Medan-Banda Aceh, Jembatan Wampu yang berada di Kabupaten Langkat bakal dioperasikan mulai Minggu (16/4/2023).

Dalam keterangan tertulis yang diterima Kamis (13/4/2023) pagi, Kapolda Sumut, Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak mengatakan, pihaknya terus mengecek kondisi infrastruktur menjelang menghadapi situasi arus mudik lebaran 2023 di wilayah perbatasan Sumatera Utara.

Saat memantau di jembatan yang merupakan jalur perlintasan Medan-Banda Aceh itu pada Rabu (12/4/2023) sore, Panca menegaskan, jembatan itu sudah dapat dioperasionalkan untuk menghadapi arus mudik dan arus balik lebaran.

Baca juga: Pelabuhan Tanjung Kalian Diprediksi Jadi Titik Macet Saat Arus Mudik, Pernah Antre 30 Jam

"Dari hasil peninjau saya, Jembatan Wampu pada Minggu (16/4) mendatang sudah dapat dioperasionalkan dalam menghadapi arus mudik lebaran 2023," katanya.

Dikatakannya, pembangunan Jembatan Wampu ini dikerjakan pihak Kementerian PUPR RI.

Pihaknya berharap operasional jembatan ini mampu mengatasi kepadatan volume kendaraan saat arus mudik di wilayah perbatasan Sumut-Aceh.

Baca juga: Pergerakan Mudik dan Libur Lebaran di NTB Diperkirakan 2 Juta Orang

Diketahui, lokasi dibangunnya jembatan, merupakan titik kemacetan parah yang menghubungkan dua provinsi, khususnya saat perayaan Idul Fitri.

"Tentunya dengan adanya Jembatan Wampu yang telah dibangun, kondisi akses jalur lalu lintas yang sebelumnya sempit kini menjadi lebar. Sehingga dapat mengantisipasi terjadi kemacetan arus lalu lintas pada Idul Fitri 2023," ujarnya.

Pihaknya telah mengundang Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Kementerian PUPR membahas persiapan sarana infrastruktur menjelang lebaran Idul Fitri 2023.

Nantinya, Ditlantas Polda Sumut bersama Dishub, PUPR, untuk turun memetakan kondisi jalan dan perlintasan.

Apabila ada jalan yang rusak menjelang lebaran 2023 sudah siap diperbaiki.

"Untuk akses Jalan Tol Dolok Merawan, Sinaksak (Siantar) serta Tol Indrapura (Langkat) diharapkan menjelang Idul Fitri 2023 sudah bisa digunakan," pungkasnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Medan

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Medan

Medan
Sederet Fakta Kasus Kepsek Aniaya Siswa SMK di Nias Selatan hingga Tewas

Sederet Fakta Kasus Kepsek Aniaya Siswa SMK di Nias Selatan hingga Tewas

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Medan
Aksi Pria di Medan Ngaku TNI Berpangkat Mayjen, Palsukan Status Pekerjaan di KTP

Aksi Pria di Medan Ngaku TNI Berpangkat Mayjen, Palsukan Status Pekerjaan di KTP

Medan
Diduga Hendak Merampok Pengendara Mobil di Sumut, 6 Oknum 'Debt Collector' Ditangkap

Diduga Hendak Merampok Pengendara Mobil di Sumut, 6 Oknum "Debt Collector" Ditangkap

Medan
Soal Kansnya Lawan Edy Rahmayadi di Pilkada Sumut, Ijeck: Kita Bersaing secara Sehat

Soal Kansnya Lawan Edy Rahmayadi di Pilkada Sumut, Ijeck: Kita Bersaing secara Sehat

Medan
Kepsek di Nias yang Diduga Aniaya Siswa sampai Tewas Ditahan

Kepsek di Nias yang Diduga Aniaya Siswa sampai Tewas Ditahan

Medan
Soal Rekomendasi Golkar untuk Bobby di Pilkada Sumut, Ijeck: Saya Tegak Lurus atas Perintah Partai

Soal Rekomendasi Golkar untuk Bobby di Pilkada Sumut, Ijeck: Saya Tegak Lurus atas Perintah Partai

Medan
Kabel Gardu PLN di Siantar Dicuri, Pelaku Pakai Atribut Teknisi Saat Beraksi

Kabel Gardu PLN di Siantar Dicuri, Pelaku Pakai Atribut Teknisi Saat Beraksi

Medan
Maju pada Pilkada Sumut 2024, Ijeck: Bismillah...

Maju pada Pilkada Sumut 2024, Ijeck: Bismillah...

Medan
Kronologi Pria Aniaya Kekasih hingga Tewas di Medan, Berawal dari Konsumsi Sabu dan Cemburu

Kronologi Pria Aniaya Kekasih hingga Tewas di Medan, Berawal dari Konsumsi Sabu dan Cemburu

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Cemburu, Pria di Medan Aniaya Kekasihnya hingga Tewas

Cemburu, Pria di Medan Aniaya Kekasihnya hingga Tewas

Medan
Ingin Masukkan Kerabat ke Taruna Akmil, Pria di Medan Nekat Jadi Mayjen TNI Gadungan

Ingin Masukkan Kerabat ke Taruna Akmil, Pria di Medan Nekat Jadi Mayjen TNI Gadungan

Medan
Pabrik Miras Ilegal di Medan Digerebek, 3 Orang Ditangkap

Pabrik Miras Ilegal di Medan Digerebek, 3 Orang Ditangkap

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com