Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Tangkap 2 Komplotan Rampok Modus Aplikasi "Dating Online" LGBT di Medan

Kompas.com - 30/07/2023, 21:19 WIB
Rahmat Utomo,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

MEDAN,KOMPAS.com - Polisi menangkap 2 perampok bernama M Rizki Anggi (32) dan Zenit Muthalik (20) di Jalan Tangguk Bongkar VII, Kecamatan Medan Denai, Kota Medan, Sumatera Utara, Jumat (28/7/2023).

Saat beraksi, mereka memancing korbannya menggunakan aplikasi dating Lesbian Gay Bisexsual Transgender (LGBT).

Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Agustiawan mengatakan, peristiwa bermula pada Kamis (27/7/2023). Korban berinisial HH. Saat beraksi, kedua pelaku dibantu 4 komplotannya, yakni Hafiz, Hendri, Iyos dan seorang lagi yang belum diketahui identitasnya.

Baca juga: Gara-gara Lupa Cabut Kunci, 3 Motor di Ciamis Digasak Komplotan Pencuri

"Modus operandi yang dilakukan (komplotan ini) yaitu Pelaku Hafiz menyiapkan akun aplikasi kencan hornet khusus LGBT social network, kemudian menyuruh pelaku Zenith Muthalik berkomunikasi dengan korban," ujar Agustiawan melalui keterangannya, MInggu (30/7/2023).

Lalu Zenith mengajak Hendri bertemu di sebuah penginapan di Jalan Murai Perumnas Mandala, Kelurahan Kenanga Baru, Kecamatan Percut Sei Tuan. Setelah bertemu, Zenith meminta Hendri membuka pakaiannya hingga telanjang.

"Lalu tiba-tiba datang 5 orang pelaku lainnya yang diketahui identitasnya yaitu Hafiz, Hendro, Iyos, Rizki Anggi 1 orang lagi tidak diketahui Identitas, seolah-olah sedang melakukan penggerebekan dan memvideokan korban sedang telanjang dan melakukan hubungan sejenis," kata Agustiawan.

Kemudian pelaku Hendro mengaku sebagai polisi, dia lalu memaksa korban untuk menyerahkan uang Rp 5 juta kepada mereka. Namun korban tidak memberikannya, korban lalu dipukuli oleh pelaku.

"Selanjutnya pelaku Hendro membawa korban ke (Supermarket) Maju Bersama (di Kecamatan Medan Denai) dan menyuruh korban mengambil uang di ATM-nya, saat di ATM, selanjutnya pelaku Hendro meninggalkan korban dan membawa lari sepeda motor dan handphone milik korban," ungkap Agustiawan.

Peristiwa ini kemudian dilaporkan polisi, petugas lalu mendapat informasi bahwa sepeda motor korban berada di Jalan Tangguk Bongkar VII Kecamatan Medan Denai.

Selanjutnya polisi mendatangi tempat itu lalu menangkap pelaku Zenith dan Rizky Anggi. Selain itu, polisi juga mengamankan sepeda motor korban. Kini polisi masih memburu pelaku lainnya.

Terkait insiden ini polisi juga mengimbau masyarakat untuk lebih hati-hati terhadap modus kejahatan pelaku.

"Masyarakat diimbau untuk lebih waspada, terhadap dating apps karena belum tau siapa orang yang akan dihadapi," pesan Agustiawan.

Baca juga: Komplotan Pencuri Spesialis Warung 24 Jam Ditangkap, Beraksi di Jabodebek dan Banten

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Diwakili Pamannya, Bobby Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Sumut di PAN

Diwakili Pamannya, Bobby Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Sumut di PAN

Medan
Bukit Kubu di Berastagi: Daya Tarik, Aktivitas, dan Harga Tiket

Bukit Kubu di Berastagi: Daya Tarik, Aktivitas, dan Harga Tiket

Medan
Namanya Masuk Radar Gerindra pada Pilkada Sumut, Bobby: Kemungkinannya Ada

Namanya Masuk Radar Gerindra pada Pilkada Sumut, Bobby: Kemungkinannya Ada

Medan
Bobby Segel Mall Center Point karena Tunggak Pajak Rp 250 Miliar

Bobby Segel Mall Center Point karena Tunggak Pajak Rp 250 Miliar

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Medan
Mantan Wagub Sumut Ambil Formulir Cagub di Partai Gerindra

Mantan Wagub Sumut Ambil Formulir Cagub di Partai Gerindra

Medan
Sopir Diduga Ngantuk, Bus Tabrak 2 Pejalan Kaki hingga Tewas di Toba

Sopir Diduga Ngantuk, Bus Tabrak 2 Pejalan Kaki hingga Tewas di Toba

Medan
Pantai Pondok Permai di Sumut: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Pantai Pondok Permai di Sumut: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Medan
Videonya Viral, Bidan Rumah Sakit di Medan yang Remehkan Pasien Dipecat

Videonya Viral, Bidan Rumah Sakit di Medan yang Remehkan Pasien Dipecat

Medan
Disentil Bobby, Anggota Dishub Medan Cabut Laporan Polisi terhadap Pedagang Martabak

Disentil Bobby, Anggota Dishub Medan Cabut Laporan Polisi terhadap Pedagang Martabak

Medan
Pakai Spektrometer, 5 Hektar Ladang Ganja Ditemukan di Sumut

Pakai Spektrometer, 5 Hektar Ladang Ganja Ditemukan di Sumut

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Medan
Maju Pilkada Sumut, Edy Rahmayadi Daftar ke 8 Partai, Terakhir Hanura

Maju Pilkada Sumut, Edy Rahmayadi Daftar ke 8 Partai, Terakhir Hanura

Medan
Petugas Dishub Medan Polisikan Pedagang Martabak, Bobby Minta Laporan Dicabut

Petugas Dishub Medan Polisikan Pedagang Martabak, Bobby Minta Laporan Dicabut

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com