Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu Keluarga Alami Kecelakaan Maut di Tol Medan-Tebing Tinggi Usai Hadiri Wisuda

Kompas.com - 21/12/2023, 08:59 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Kecelakaan maut terjadi di Tol Medan-Tebing Tinggi, Sumatera Utara (Sumut), Selasa (19/12/2023), sekitar pukul 14.50 WIB.

Sebuah mobil Toyota Innova yang dinaiki tujuh anggota keluarga, menabrak truk. Empat orang tewas dan tiga mengalami luka-luka dalam kejadian ini.

Para korban berasal dari Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun, Sumut. Mereka baru saja menghadiri acara wisuda di Medan.

Empat korban meninggal dalam kecelakaan tersebut adalah Rosmalina Br Pasaribu (33), Homri Tindaon (56), Elfano Frans Tindaon (3) dan Henri Adi Tindaon (35).

Adapun korban yang menderita luka yakni Nur Ampu Sitakar (60), Carlisa Yetta Br Tindaon (6), dan Kristine Br Sibuea (3).

Baca juga: Innova Tabrak Truk di Tol Medan-Tebing Tinggi, 4 Orang Tewas

Dua korban luka, Nur Ampu dan Kristine, saat ini dirawat di rumah sakit berbeda di Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Sumut. Sedangkan Carlisa sudah diperbolehkan pulang.

Pada Rabu (20/12/2023), Nur Ampu terdengar meraung dan menahan kesakitan. Waktu itu, dia dijaga oleh kerabatnya, Iman Hutabalian.

Ia mengatakan, kondisi Nur Ampu lebih baik dari hari sebelumnya.

Menurut Iman, keluarganya belum memberi tahu Nur Ampu bahwa kecelakaan tersebut merenggut empat anggota keluarganya.

"Dia belum tahu kalau anak ada yang ninggal dalam kejadian ini. Sempat ditanya sama dia tadi malam, 'Mana orang itu (para korban lain)?' Cuma dibilang mamak (ibu), beda ruangan saja. Tadi malam mamak yang jaga di rumah sakit dan hari ini aku," ujarnya, Rabu, dikutip dari Tribunnews.

"Saudara dari mamak mereka ini, bang. Jadi opung ini (Nur Ampu Sitakar) punya anak laki-laki, nikah sama adik mamakku kandung," ucapnya.

Baca juga: 2 Mobil Rombongan Anies Alami Kecelakaan di Aceh Timur, Salah Satunya Tabrak Tronton


Iman menuturkan, Nur Ampu merupakan istri dari Homri Tindaon. Sedangkan, Carlisa adalah anak pertama Henri dan Rosmalina. Adapun Kristine ialah kerabat lain yang turut dalam rombongan.

"Jadi yang wisuda itu menantu opung ini. Karena wisuda, ikutlah mereka semua ke Medan," ungkapnya.

Mobil yang ditumpangi satu keluarga itu mengalami kecelakaan saat hendak pulang menuju Simalungun.

Keluarga memperoleh kabar duka itu pada Selasa pukul 16.00 WIB dari salah satu saudara.

"Karena kami yang di Lubuk Pakam kami lah yang duluan dihubungi. Sama yang meninggal kenal juga aku," tuturnya.

Baca juga: Hendak Padamkan Api dan Nyaris Kecelakaan, Petugas Damkar Malah Dimarahi Warga, Polisi Turun Tangan

Halaman:


Terkini Lainnya

Ternyata Pengemudi Porsche yang Tabrak Avanza dan Kantor Polisi di Medan IRT dan Mengantuk

Ternyata Pengemudi Porsche yang Tabrak Avanza dan Kantor Polisi di Medan IRT dan Mengantuk

Medan
Heboh Mercy Tabrak Avanza, Innova, dan Motor di Medan, 2 Terluka

Heboh Mercy Tabrak Avanza, Innova, dan Motor di Medan, 2 Terluka

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Medan
Ternyata Bayi yang Diduga Diculik di Medan Dijual Ayahnya Rp 15 Juta

Ternyata Bayi yang Diduga Diculik di Medan Dijual Ayahnya Rp 15 Juta

Medan
Edy Daftar Pilkada Sumut di Perindo, Kenang Dukungan Hary Tanoe Saat Pilgub

Edy Daftar Pilkada Sumut di Perindo, Kenang Dukungan Hary Tanoe Saat Pilgub

Medan
BEM USU Demo UKT Naik, Ada Mahasiswa Nyaris Ngutang ke Pinjol untuk Bayar Kuliah

BEM USU Demo UKT Naik, Ada Mahasiswa Nyaris Ngutang ke Pinjol untuk Bayar Kuliah

Medan
Foto Jokowi Tak Ada di Ruang Rakor, PDI-P Sumut Minta Maaf

Foto Jokowi Tak Ada di Ruang Rakor, PDI-P Sumut Minta Maaf

Medan
Kronologi Porsche Tabrak Avanza, Warung, dan Kantor Polisi di Medan

Kronologi Porsche Tabrak Avanza, Warung, dan Kantor Polisi di Medan

Medan
Porsche Kecelakaan sampai Nempel di Dinding Kantor Polrestabes Medan

Porsche Kecelakaan sampai Nempel di Dinding Kantor Polrestabes Medan

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
3 Orang Ditangkap di Medan Bukan Penculik Anak, tapi Terkait Adopsi Ilegal

3 Orang Ditangkap di Medan Bukan Penculik Anak, tapi Terkait Adopsi Ilegal

Medan
Pria di Deli Serdang Ditemukan Tewas dengan Kaki Terikat, Diduga Dibunuh

Pria di Deli Serdang Ditemukan Tewas dengan Kaki Terikat, Diduga Dibunuh

Medan
Heboh soal Warga Tangkap Penculik Anak di Medan, Diduga Terkait Utang

Heboh soal Warga Tangkap Penculik Anak di Medan, Diduga Terkait Utang

Medan
Cuma Ada Foto Wapres di Ruang Rakor, PDI-P Bilang Foto Jokowi Jatuh

Cuma Ada Foto Wapres di Ruang Rakor, PDI-P Bilang Foto Jokowi Jatuh

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com