Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

23 Pelajar di Medan Terlibat Pembegalan Ditangkap, Sengaja Konvoi Siang Bolong Cari Target

Kompas.com - 31/10/2022, 10:00 WIB
David Oliver Purba

Editor

KOMPAS.com - Sebanyak 23 pelajar yang diduga terlibat dalam pembegalan pengendara sepeda motor di Jalan Gagak Hitam, Kecamatan Medan Sunggal, Medan, Sumatera Utara, ditangkap polisi.

Kapolsek Sunggal Kompol Candra Yudha Pranata menjelaskan, dari pemeriksaan, puluhan pelajar tersebut berkonvoi dan mencari target untuk merampas sepeda motor yang kebetulan juga dikendarai oleh pelajar lain pada Jumat (21/10/2022) lalu.

Baca juga: Polisi Tangkap 2 Pelajar di Medan Terlibat Pembegalan di Siang Bolong Saat Lalu Lintas Padat

"Mereka melakukan konvoi bersama. Melihat ada sesama pelajar yang mereka tidak kenal, kemudian melakukan perampasan," kata Candra kepada Tribun-medan, Minggu (30/10/2022).

Baca juga: Viral Pembegalan Siang Hari di Medan, Pelaku Keroyok dan Ambil Motor Korban, Polisi: 4 Teridentifikasi Masih Anak-anak

Para pelajar ini juga membawa senjata tajam dan stik bisbol untuk menakut-nakuti korbannya.

"Mereka melakukan aksi merampas dua sepeda motor. Tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materil dan tidak ada melukai korban," sebutnya.

Dari ke 23 pelajar itu, seorang pelajar berinisial R telah ditetapkan sebagai tersangka karena telah terbukti terlibat dalam perampasan sepeda motor milik korban.

Polsek Sunggal akan berkoordinasi dengan Sat Reskrim Polrestabes Medan untuk proses hukum para pelajar ini.

Diungkapkannya, dari tangan para pelaku ini polisi mengamankan sejumlah barang bukti berupa, tiga senjata tajam dan satu buah gir Sepeda Motor.

Sementara motor yang dirampas telah dijual.

Polisi juga akan melakukan pengembangan untuk mencari pelaku lainnya dan juga barang bukti.

Diberitakan sebelumnya, aksi komplotan pelajar yang meresahkan terjadi di Jalan Gagak Hitam, Medan.

Dari video yang viral di media sosial, mereka berkonvoi dan menggeber kendaraannya pada tengah hari saat lalu lintas padat.

Terlihat di satu titik komplotan ini bertemu dengan pengendara sepeda motor. Terdengar di video itu, sejumlah pelaku membentak dan mengeroyok korban.

Karena kalah jumlah, korban meninggalkan sepeda motornya di tengah jalan. Anggota komplotan itu terlihat mengejar korban.

Namun akhirnya pelaku membawa kabur sepeda motor korban. Para pelaku terlihat tidak memedulikan siapa pun.

Mereka mengeroyok dan membawa kabur sepeda motor korbannya secara terang-terangan.

Bahkan mereka merekam aksi yang dilakukan hingga menampakkan wajah para anggotanya dengan jelas.

Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul: TERLIBAT Perampokan, 23 Pelajar Diringkus Polisi, 1 Orang Ditetapkan Sebagai Tersangka

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Polisi Diserang Saat Tangkap Pengedar Narkoba di Sekitar Asrama TNI-AD Medan, Dandim Buka Suara

Polisi Diserang Saat Tangkap Pengedar Narkoba di Sekitar Asrama TNI-AD Medan, Dandim Buka Suara

Medan
Heboh Warga Deli Serdang Bakar Ban di Jalan Usai Diserang Preman

Heboh Warga Deli Serdang Bakar Ban di Jalan Usai Diserang Preman

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Medan
Kepsek Pecat Guru Honorer di Langkat karena Demo Dugaan Kecurangan PPPK

Kepsek Pecat Guru Honorer di Langkat karena Demo Dugaan Kecurangan PPPK

Medan
Nobar Timnas, Jalan di Depan Kantor Wali Kota Medan Ditutup

Nobar Timnas, Jalan di Depan Kantor Wali Kota Medan Ditutup

Medan
Bandar Narkoba di Jalan Pelita Medan Sempat Disembunyikan Keluarga

Bandar Narkoba di Jalan Pelita Medan Sempat Disembunyikan Keluarga

Medan
Wakil Walkot Medan Sebut Penunjukan Paman Bobby Jadi Plh Sekda Bukan Nepotisme

Wakil Walkot Medan Sebut Penunjukan Paman Bobby Jadi Plh Sekda Bukan Nepotisme

Medan
Diserang, Polisi Bantah Gerebek Bandar Narkoba di Asrama TNI AD di Medan

Diserang, Polisi Bantah Gerebek Bandar Narkoba di Asrama TNI AD di Medan

Medan
Mobil Tabrak Halte di Pematangsiantar, 2 Tewas 1 Kritis, Pengemudi Melarikan Diri

Mobil Tabrak Halte di Pematangsiantar, 2 Tewas 1 Kritis, Pengemudi Melarikan Diri

Medan
Polisi Diserang Warga Saat Gerebek Asrama TNI AD di Medan, Mobil Petugas Dirusak

Polisi Diserang Warga Saat Gerebek Asrama TNI AD di Medan, Mobil Petugas Dirusak

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Medan
BMKG Deteksi 3 Titik Panas di Sumatera Utara

BMKG Deteksi 3 Titik Panas di Sumatera Utara

Medan
Jabatan Plh Sekda Medan Paman Bobby Dievaluasi Setelah 10 Hari Kerja

Jabatan Plh Sekda Medan Paman Bobby Dievaluasi Setelah 10 Hari Kerja

Medan
Edy Rahmayadi Ambil Formulir Bakal Calon Gubernur Sumut dari Nasdem

Edy Rahmayadi Ambil Formulir Bakal Calon Gubernur Sumut dari Nasdem

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com