Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tol Dolok Merawan-Sinaksak di Sumut Dibuka Selama Libur Natal dan Tahun Baru

Kompas.com - 21/12/2022, 10:56 WIB
Teuku Muhammad Valdy Arief

Editor

KOMPAS.com-Tol Dolok Merawan-Sinaksak yang merupakan dari Tol Trans Sumatera di Sumatera Utara akan dibuka selama masa libur Natal dan Tahun Baru 2023.

Ruas jalan bebas hambatan yang menghubungkan Kabupaten Serdangbedagai dan Kabupaten Simalungun itu dibuka mulai 23 Desember 2022 hingga 8 Januari 2023.

“Kami informasikan kepada pemudik Nataru, bahwa gerbang tol Sinaksak akan dibuka pada 23 Desember sampai 8 Januari 2023. Adapun kendaraan yang akan melintasi jalur ini adalah kendaraan pribadi dan angkutan umum,” kata Aipda Bona Sinaga dari Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Simalungun, Selasa (20/12/2022).

Baca juga: 6 Ruas Jalan Tol Trans-Sumatera Akan Rampung pada Tahun 2023

Bona mengatakan, ruas tol yang beroperasi sementara ini punya panjang 20 kilometer.

"Jalur yang akan dilalui adalah sisi kanan. Ini untuk dari Sinaksak menuju Tebingtinggi dan akan keluar di gerbang Dolok Merawan,” katanya.

“Sedangkan untuk kendaraan yang datang dari arah Medan menuju Siantar akan tetap melalui jalur lintas (jalan non-tol)," sambung Bona.

Selama ruas tol itu dibuka, kata Bona, polisi akan mendirikan sejumlah titik pengawasan.

 

Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Tol Sinaksak-Dolok Merawan Dibuka Mulai 23 Desember hingga 8 Januari, Bisa Dipakai Mudik Nataru.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com