Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Niat Ambil Sabu ke Medan, Pria Asal Balikpapan Diperas dan Jadi Saksi Pengeroyokan Polisi

Kompas.com - 11/06/2024, 20:38 WIB
Goklas Wisely ,
Reni Susanti

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com- Muhammad Reza (20) tertunduk lemas saat ditanyai personel kepolisian terkait adanya seorang polisi, inisial Bripda C, yang dikeroyok warga di Jalan H Misbah, Kecamatan Medan Maimun, Kota Medan, Selasa (11/6/2024). 

Reza menjadi salah satu saksi peristiwa yang dialami Bripda C. Pria yang mengenakan kaus berkerah dan tas ransel ini mengaku warga Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur. Ia baru tiba di Kota Medan pada Senin (10/6/2024) sore.

Alasannya ke Kota Medan pun mengejutkan. Dia disuruh seseorang bernama Kasman mengambil narkotika jenis sabu. Tiket pesawat serta uang kantong senilai Rp 500 ribu pun diberikan kepadanya.

Baca juga: Polisi Periksa Sekda Taput soal Video Mesum Mirip Dirinya

“Di bandara, saya dijemput menggunakan mobil terus dibawa ke pos AMPI di sekitar sini. Rencananya mau ambil sabu, ternyata saya diperas. Padahal ceritanya ini mau pulang hari. Saya disuruh bayar (melalui keluarga di Balikpapan) Rp 100 juta,” tutur Reza saat diwawancarai Kompas.com di Jalan H Misbah.

“Ya saya engga mau. Nego, jadi Rp 50 juta, sampai akhirnya kata mereka cancel aja tapi bayar uang gudang (narkoba), Rp 25 juta. Setelah itu, uang Rp 100 ribu, HP, power bank, dan sendalku diambil. Itu ada enam orang,” tambahnya.

Pada Selasa (11/6) pagi, Reza berusaha melarikan diri dengan pergi ke pinggir sungai hingga akhirnya bertemu dengan Bripda C yang sedang berada di Jalan H Misbah. Di situ, Reza memberitahu apa yang dialaminya ke Bripda C.

Baca juga: Dikeroyok 2 Staf Puskesmas, Dokter di NTT Lapor Polisi

“Terus, aku dibawa Pak C ke Warung Iwan. Di situ, ada tiga polisi lainnya. Tiba-tiba, ada dua orang laki-laki yang mencari aku, melintas dari Warung Iwan. Nah, Pak C ini melihat mereka, karena curiga ya dikejar,” ungkap Reza.

Bripda C pun mengamankan seorang pria berinisial B yang diduga turut memeras Reza sewaktu di pos AMPI. B dibawa ke warung Iwan untuk membicarakan apa yang dialami Reza. Sayangnya, B langsung emosi dan menghantam meja.

“Karena pemilik warung keberatan, jadi keluar lah kami dari warung. Ternyata, ada ibu-ibu bersama warga lain mencari B dan langsung entah bagaimana warga menyerang Pak C. Saya pun dipukuli. Jadi, itu saja yang saya tahu,” sebutnya.

Saat ini polisi masih menyelidiki dugaan pengeroyokan terhadap Bripda C. Kanit Reskrim Polsek Medan Kota, Iptu Eko Sanjaya mengatakan, proses penyelidikan sedang berlangsung. Sejumlah saksi sedang dimintai keterangan.

“Terkait dugaan penganiayaan itu masih kami selidiki kenapa hal itu terjadi. Beberapa saksi lagi diperiksa. Untuk korban (Bripda C) masih dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara,” tutup Eko.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Banjir dan Longsor Landa Nias Barat, 4.000 Warga Terdampak

Banjir dan Longsor Landa Nias Barat, 4.000 Warga Terdampak

Medan
15 Anggota Polrestabes Medan Buron Kasus Perampokan, Ini Wajah dan Daftar Namanya

15 Anggota Polrestabes Medan Buron Kasus Perampokan, Ini Wajah dan Daftar Namanya

Medan
15 Personel Polrestabes Medan Jadi Buronan, Wajahnya Ditempel di Papan Pemberitahuan

15 Personel Polrestabes Medan Jadi Buronan, Wajahnya Ditempel di Papan Pemberitahuan

Medan
Aniaya Pemilik Rumah Saat Ketahuan Mencuri, Pria di Deli Serdang Ditangkap

Aniaya Pemilik Rumah Saat Ketahuan Mencuri, Pria di Deli Serdang Ditangkap

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
7 Olahan Daging Sapi Khas Minang, Ada Rendang dan Soto Padang

7 Olahan Daging Sapi Khas Minang, Ada Rendang dan Soto Padang

Medan
Curi Sepeda Motor dan 3 Anjing Shih Tzu, Sepasang Kekasih di Asahan Ditangkap

Curi Sepeda Motor dan 3 Anjing Shih Tzu, Sepasang Kekasih di Asahan Ditangkap

Medan
Kronologi Wanita di Deli Serdang Dibunuh Suami, Direkayasa Gantung Diri

Kronologi Wanita di Deli Serdang Dibunuh Suami, Direkayasa Gantung Diri

Medan
Wanita yang Heboh Tewas Gantung Diri di Deli Serdang, Ternyata Dibunuh Suami

Wanita yang Heboh Tewas Gantung Diri di Deli Serdang, Ternyata Dibunuh Suami

Medan
Ditabrak Saat Ingin Nongkrong, Pelajar asal Langkat Ditemukan Tewas di Sungai

Ditabrak Saat Ingin Nongkrong, Pelajar asal Langkat Ditemukan Tewas di Sungai

Medan
Jemaah Naqsyabandiyah Al- Kholidiyah di Deli Serdang Rayakan Idul Adha Hari ini

Jemaah Naqsyabandiyah Al- Kholidiyah di Deli Serdang Rayakan Idul Adha Hari ini

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Medan
Nikson Nababan dan Strategi Membangun Sumut dari Desa

Nikson Nababan dan Strategi Membangun Sumut dari Desa

Medan
Medan Terapkan Parkir Berlangganan Mulai 1 Juli, Tarif Motor Rp 90.000 Per Tahun

Medan Terapkan Parkir Berlangganan Mulai 1 Juli, Tarif Motor Rp 90.000 Per Tahun

Medan
Korban Bus Tabrak Sepeda Motor di Batu Bara 2 Orang, Sopir Kabur

Korban Bus Tabrak Sepeda Motor di Batu Bara 2 Orang, Sopir Kabur

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com