KOMPAS.com - Aksi pencurian di kawasan pertokoan di Jalan RA Kartini, Kecamatan Tanjung Karang, Bandar Lampung, menyita perhatian masyarakat.
Menurut polisi, pelaku yang diduga seorang diri tersebut nekat menggali lubang dari selokan menuju ke dalam toko. Alhasil, lima toko berhasil dibobol pelaku tersebut.
“Karyawan saya keget, kenapa bisa ada lubang di lantai itu. Pas diperiksa ternyata lubang itu nyambung ke selokan (drainase) yang ada di depan,” kata Layla di lokasi, Sabtu (1/5/2021).
Baca juga: Memburu Wanita Misterius Pengirim Sate Beracun yang Tewaskan Anak Pengemudi Ojol di Yogyakarta
Menurut Layla, setelah itu dirinya mengecek rekaman closed-circuit television di tokonya.
Saat itu tampak pencuri keluar dari lubang lantai tokonya. Lubang tersebut, menurutnya, sekitar berdiameter 70 sentimeter.
Setelah mencuri di tokonya, pelaku diduga juga masuk ke toko-toko sebelah.
“Jadi pelaku itu masuk ke toko saya, lalu ke lantai tiga, dia masuk ke toko-toko sebelah lewat atap plafon,” kata Layla, pemilik toko batik Lampung tersebut.
Baca juga: Heboh Surat Lurah Minta Jatah THR dan Parsel ke Pengusaha, Camat Mengaku Sudah Melarang, tetapi...
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.