Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

60 Sepeda Motor Dikabarkan Hilang Saat Peringatan HUT Medan, Bobby hingga Polisi Buka Suara

Kompas.com - 05/07/2022, 08:41 WIB
Kontributor Medan, Mei Leandha,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com- Kabar miring mewarnai malam puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Medan, Sumatera Utara, pada Minggu (1/7/2022).

Sedikitnya 60 sepeda motor milik pengunjung acara yang berlangsung di Lapangan Merdeka Kota Medan dikabarkan hilang dicuri.

Namun, kabar itu diragukan kebenarannya oleh Kepala Kepolisian Resor Kota Besar (Kapolrestabes) Medan Kombes Valentino Alfa Tareda.

Baca juga: Kebakaran di RS Putri Hijau Medan, Material Mudah Terbakar, Api Cepat Merembet

Pasalnya, hingga kini, dia mengaku belum mendapatkan laporan ada warga yang mengadu kehilangan sepeda motor saat datang ke acara tersebut.

"Tidak ada laporan soal puluhan motor yang hilang saat acara HUT Kota Medan. Tidak ada, bisa dicek di Polsek-polsek dan Sat Reskrim. Dicek di SPKT kita juga tidak ada," kata Valentino saat dihubungi, Senin (4/7/2022).

Hal yang sama dilontarkan Kepala Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Medan Kompol Teuku  Fathir Mustafa.

Dia bahkan menyatakan masih menunggu laporan warga yang kehilangan kendaraannya saat menghadiri peringatan HUT Kota Medan.

"Laporan kehilangan motor di lokasi dan waktu kegiatan tersebut belum ada,” kata Fathir saat dihubungi, Selasa (5/7/2022).

Baca juga: HUT Kota Medan ke-432, Bobby Nasution Bilang Stunting dan Banjir Menjadi PR Bersama

Fathir juga menyatakan, siap menindak secara tegas orang yang mencuri kendaraan warga saat peringatan HUT Kota Medan berlangsung beberapa waktu lalu.

Apalagi, sekarang polisi sedang gencar memberantas pencurian kendaraan bermotor di Medan.

Namun, jika kabar itu bohong belaka, Fathir menyatakan akan menelusuri sumbernya.

"Untuk akun medsos yang meng-upload-nya, akan kita telusuri, jangan buat isu dengan sumber yang tak jelas,” ucap dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jabatan Plh Sekda Medan Paman Bobby Dievaluasi Setelah 10 Hari Kerja

Jabatan Plh Sekda Medan Paman Bobby Dievaluasi Setelah 10 Hari Kerja

Medan
Edy Rahmayadi Ambil Formulir Bakal Calon Gubernur Sumut dari Nasdem

Edy Rahmayadi Ambil Formulir Bakal Calon Gubernur Sumut dari Nasdem

Medan
Karyawan Shell Medan Demo pada Hari Buruh, Tuntut Pesangon

Karyawan Shell Medan Demo pada Hari Buruh, Tuntut Pesangon

Medan
Paman Bobby Buka Suara Usai Ditunjuk Keponakannya Jadi Plh Sekda Kota Medan

Paman Bobby Buka Suara Usai Ditunjuk Keponakannya Jadi Plh Sekda Kota Medan

Medan
Paman Bobby Jadi Plh Sekda Medan, Wakil Walkot: Saya yang Mengusulkan

Paman Bobby Jadi Plh Sekda Medan, Wakil Walkot: Saya yang Mengusulkan

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Medan
Hendak Selundupkan Sabu ke Kendari, Seorang Pria Ditangkap di Bandara KNIA

Hendak Selundupkan Sabu ke Kendari, Seorang Pria Ditangkap di Bandara KNIA

Medan
2.801 Kursi di USU Diperebutkan 37.169 Peserta UTBK-SNBT

2.801 Kursi di USU Diperebutkan 37.169 Peserta UTBK-SNBT

Medan
Bandara Silangit Ternyata Sudah Tak Layani Penerbangan Internasional sejak Pandemi Covid-19

Bandara Silangit Ternyata Sudah Tak Layani Penerbangan Internasional sejak Pandemi Covid-19

Medan
Status Internasional Bandara Silangit Dicabut, Ini Dampaknya bagi Danau Toba

Status Internasional Bandara Silangit Dicabut, Ini Dampaknya bagi Danau Toba

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Medan
Anggota Polda Sumut Pelaku KDRT Istrinya yang Sedang Hamil Jadi Tersangka

Anggota Polda Sumut Pelaku KDRT Istrinya yang Sedang Hamil Jadi Tersangka

Medan
Kemenag Sumut: Kesiapan Pemberangkatan Jemaah Haji Sudah 90 Persen

Kemenag Sumut: Kesiapan Pemberangkatan Jemaah Haji Sudah 90 Persen

Medan
Nasdem Buka Pendaftaran Calon Kepala Daerah di Sumut

Nasdem Buka Pendaftaran Calon Kepala Daerah di Sumut

Medan
Perjalanan Kasus Tewasnya Siswa SMK di Nias yang Diduga Dianiaya, Kepsek Jadi Tersangka

Perjalanan Kasus Tewasnya Siswa SMK di Nias yang Diduga Dianiaya, Kepsek Jadi Tersangka

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com