Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tabrakan Beruntun di Jalinsum Sumut, Polisi Temukan Alat Isap Sabu

Kompas.com - 15/03/2023, 12:45 WIB
Teuku Muhammad Valdy Arief

Editor

KOMPAS.com-Tabrakan beruntun yang melibatkan empat kendaraan terjadi di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), Kabupaten Batubara, Sumatera Utara, Selasa (14/3/2023).

Dalam satu truk tronton yang terlibat kecelakaan itu, polisi menemukan sebuah alat isap serta beberapa bekas pemakaian narkotika jenis sabu.

Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Batubaru AKP Hotlan Wanto Siahaan menyebutkan, barang bukti tersebut ditemukan di mobil truk tronton bernomor polisi BK 8797 FU.

Baca juga: 6 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Kediri, Seorang Pengendara Motor Tewas

Alat tersebut ditemukan di bawah kursi sopir truk yang diduga baru digunakan.

"Saat melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), petugas kami menemukan satu buah alat hisap sabu dan bekas hisap. Saat ini telah kami amankan," ujar Hotlan.

Karena temuan itu, polisi memeriksa urine dari sopir truk itu. Namun, belum disebutkan hasil pemeriksaan tersebut.

Saat ini seluruh kendaraan dan korban dalam tabrakan beruntun itu telah diamankan di Kantor Satlantas Polres Batubara guna melakukan penyelidikan lebih lanjut.

Sebagai informasi, kecelakaan beruntun yang melibatkan empat kendaraan terjadi di Jalinsum Batubara tepatnya di Desa Karang Baru, Kecamatan Datuk Tanah Datar, Kabupaten Batubara, Selasa (14/3/2023).

Baca juga: Fakta Anak Lilis Karlina Jadi Pengedar Narkoba, Masih Usia 15 Tahun hingga Kerap Beli Sabu ke Orang Dewasa

Perisitiwa itu menyebabkan lima orang luka berat sehingga harus dilarikan ke klinik terdekat.

Kejadian ini bermula salah satu mobil truk tronton dengan bernomor polisi BK 8797 FU datang dari arah Medan menuju Kisaran mengambil jalan melebar ke kanan.

"Dari arah berlawanan datang pikap dengan nopol BM 9590 CB, sehingga kecelakaan tak dapat terhindari," ujar Hotlan.

Usai kecelakaan tersebut, datang dari arah belakang mobil Avanza dengan nopol BK 1120 ZN menyambar mobil pickup dan disusul oleh mobil dengan nopol BK 1030 O.

"Mobil pikap tidak dapat ke mana-mana dan terimpit oleh tiga kendaraan lainnya," jelas HW.

 

Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Kecelakaan Beruntun di Jalinsum Batubara, Polisi Temukan Bong dan Sabu dari Dalam Truk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tim Edy Rahmayadi Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Sumut di Kantor PDI-P

Tim Edy Rahmayadi Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Sumut di Kantor PDI-P

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 20 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Medan
Buaya Muara Muncul di Sungai Medan, BBKSDA: Itu Lokasi Perlintasannya, Waspada

Buaya Muara Muncul di Sungai Medan, BBKSDA: Itu Lokasi Perlintasannya, Waspada

Medan
Disdik Sumut Sebut Ada Informasi Simpang Siur soal Kematian Siswa SMK di Nias

Disdik Sumut Sebut Ada Informasi Simpang Siur soal Kematian Siswa SMK di Nias

Medan
Bobby Tanggapi Wakilnya yang Ingin Maju Jadi Calon Wali Kota Medan

Bobby Tanggapi Wakilnya yang Ingin Maju Jadi Calon Wali Kota Medan

Medan
10 Lurah di Medan yang Naikkan Harga Sembako di Pasar Murah Diperiksa, Terancam Dicopot

10 Lurah di Medan yang Naikkan Harga Sembako di Pasar Murah Diperiksa, Terancam Dicopot

Medan
Nakes di Simalungun Diperkosa di RS, 3 Pelaku Dibekuk Selang 5 Bulan

Nakes di Simalungun Diperkosa di RS, 3 Pelaku Dibekuk Selang 5 Bulan

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 19 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Medan
Jejak Penipuan Masuk Akpol Rp 1,3 M Iptu Supriadi dan Nina Wati di Sumut Sejak 2014

Jejak Penipuan Masuk Akpol Rp 1,3 M Iptu Supriadi dan Nina Wati di Sumut Sejak 2014

Medan
Jenazah Siswa SMK di Nias Korban Penganiayaan Kepsek Diotopsi

Jenazah Siswa SMK di Nias Korban Penganiayaan Kepsek Diotopsi

Medan
Pencuri Rokok Terjebak Jadi Biang Keladi Kebakaran 6 Ruko di Deli Serdang

Pencuri Rokok Terjebak Jadi Biang Keladi Kebakaran 6 Ruko di Deli Serdang

Medan
Kepsek di Nias Penganiaya Siswa sampai Tewas Dibebastugaskan

Kepsek di Nias Penganiaya Siswa sampai Tewas Dibebastugaskan

Medan
Bus Rombongan Pelajar ke Berastagi Terbakar di Simalungun

Bus Rombongan Pelajar ke Berastagi Terbakar di Simalungun

Medan
Buaya Muncul di Sungai Paluh Putri Medan, BBKSDA Sumut Turun Tangan

Buaya Muncul di Sungai Paluh Putri Medan, BBKSDA Sumut Turun Tangan

Medan
Iptu Supriadi Akhirnya Ditangkap, Sempat Kabur Usai Jadi Tersangka Penipuan Rp 1,3 M

Iptu Supriadi Akhirnya Ditangkap, Sempat Kabur Usai Jadi Tersangka Penipuan Rp 1,3 M

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com