Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Api dari Plafon, 3 Rumah di Kawasan Padat Penduduk di Siantar Terbakar

Kompas.com - 13/11/2023, 14:33 WIB
Teguh Pribadi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

PEMATANG SIANTAR, KOMPAS.com - Sedikitnya tiga rumah warga di kawasan padat penduduk di Jalan Bola Kaki, Kelurahan Banjar, Kecamatan Siantar Barat, Kota Pematang Siantar, terbakar.

Salah seorang pemilik rumah, Takim Siregar mengatakan, kebakaran terjadi pada Minggu (12/11/2023) malam sekitar pukul 23.30 WIB.

Tidak ada luka maupun korban jiwa dari peristiwa itu, namun harta benda milik korban tak terselamatkan.

Takim berujar, semula titik api muncul dari plafon rumah yang terbuat dari asbes. Peristiwa kebakaran itu diduga terjadi karena korsleting listrik.

Api pun cepat menyebar sehingga menghanguskan bagian atap rumah dan menjalar ke rumah tetangganya.

Menurut Takim, posisi api yang membumbung di atap rumah mengakibatkan banyak material berjatuhan ke lantai. Upaya penyelamatan harta benda pun menjadi kian sulit dilakukan.

Baca juga: Kebakaran di Emte Highland Resort Rancabali, Kerugian Capai Rp 1 Miliar

“Hanya sepeda motor dan satu unit kulkas. Yang lain gak sempat kita selamatkan, semuanya hangus, TV sama surat berharga terbakar, kita hanya fokus selamatkan anak-anak," ujar Takim ditemui di lokasi kebakaran, Senin (13/11/2023).

Sementara itu, satu rumah lain di sebelah kiri rumah Takim pun ludes terbakar.

"Dua kebakarannya parah, satu lagi hanya kamar. Kita belum tahu pasti penyebabnya, tapi api memang dari plafon, bagian atap rumah," ucapnya menambahkan.

Staf Bidang Damkar Kota Pematang Siantar Rencus Sitompul mengatakan, lima unit mobil pemadam kebakaran, berserta 30 personel diturunkan untuk memadamkan api.

Selain itu, warga juga ikut membantu pemadaman dengan menggunakan peralatan sederhana.

Petugas damkar, menurut Recus, sempat mengalami kesulitan menjangkau lokasi kebakaran lantaran gang sempit yang tidak dapat dilalui mobil damkar. Api baru bisa dijinakkan satu jam sejak personel tiba di lokasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hendak Selundupkan Sabu ke Kendari, Seorang Pria Ditangkap di Bandara KNIA

Hendak Selundupkan Sabu ke Kendari, Seorang Pria Ditangkap di Bandara KNIA

Medan
2.801 Kursi di USU Diperebutkan 37.169 Peserta UTBK-SNBT

2.801 Kursi di USU Diperebutkan 37.169 Peserta UTBK-SNBT

Medan
Bandara Silangit Ternyata Sudah Tak Layani Penerbangan Internasional sejak Pandemi Covid-19

Bandara Silangit Ternyata Sudah Tak Layani Penerbangan Internasional sejak Pandemi Covid-19

Medan
Status Internasional Bandara Silangit Dicabut, Ini Dampaknya bagi Danau Toba

Status Internasional Bandara Silangit Dicabut, Ini Dampaknya bagi Danau Toba

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Medan
Anggota Polda Sumut Pelaku KDRT Istrinya yang Sedang Hamil Jadi Tersangka

Anggota Polda Sumut Pelaku KDRT Istrinya yang Sedang Hamil Jadi Tersangka

Medan
Kemenag Sumut: Kesiapan Pemberangkatan Jemaah Haji Sudah 90 Persen

Kemenag Sumut: Kesiapan Pemberangkatan Jemaah Haji Sudah 90 Persen

Medan
Nasdem Buka Pendaftaran Calon Kepala Daerah di Sumut

Nasdem Buka Pendaftaran Calon Kepala Daerah di Sumut

Medan
Perjalanan Kasus Tewasnya Siswa SMK di Nias yang Diduga Dianiaya, Kepsek Jadi Tersangka

Perjalanan Kasus Tewasnya Siswa SMK di Nias yang Diduga Dianiaya, Kepsek Jadi Tersangka

Medan
Bobby Nasution Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Medan

Bobby Nasution Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Medan

Medan
Sederet Fakta Kasus Kepsek Aniaya Siswa SMK di Nias Selatan hingga Tewas

Sederet Fakta Kasus Kepsek Aniaya Siswa SMK di Nias Selatan hingga Tewas

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Medan
Aksi Pria di Medan Ngaku TNI Berpangkat Mayjen, Palsukan Status Pekerjaan di KTP

Aksi Pria di Medan Ngaku TNI Berpangkat Mayjen, Palsukan Status Pekerjaan di KTP

Medan
Diduga Hendak Merampok Pengendara Mobil di Sumut, 6 Oknum 'Debt Collector' Ditangkap

Diduga Hendak Merampok Pengendara Mobil di Sumut, 6 Oknum "Debt Collector" Ditangkap

Medan
Soal Kansnya Lawan Edy Rahmayadi di Pilkada Sumut, Ijeck: Kita Bersaing secara Sehat

Soal Kansnya Lawan Edy Rahmayadi di Pilkada Sumut, Ijeck: Kita Bersaing secara Sehat

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com