Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hendak ke Kamboja, 212 Calon Pekerja Migran Ilegal Diamankan, Mengaku Akan Melancong ke Luar Negeri

Kompas.com - 13/08/2022, 13:30 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Sebanyak 212 orang yang diduga calon pekerja migran diamankan petugas Polda Sumut di Bandara Kualanamu, Deliserdang, Sumatera Utara pada Jumat (12/8/2022).

Mereka diamankan setelah pihak imigrasi duriga dengan dokumen keberangkatan mereka.

Akhirnya 212 orang tersebut dibawa ke Polda Sumatera Utara untuk diperiksa.

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi mengatakan 212 orang yang terdiri dari pria dan wanita berusia 20-30 ini rencananya akan berangkat ke Kamboja menggunakan Pesawat Lion Air sewaan.

Berdasarkan data, meraka berangkat pada Jumat siang sekitar pukul 14.00 WIB.

Baca juga: Hendak ke Malaysia, 58 Pekerja Migran Ilegal Asal Indonesia, Bangladesh dan Myanmar Diamankan di Riau

"Jadi rencana awal atau pendidikan awal mencarter pesawat langsung berangkat ke Kualanamu,"kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi, Jumat (12/8/2022).

Tercatat ada 20 wanita dan 192 laki-laki yang diamankan. Untuk wanita, rata-rata mengaku berasal dari Jakarta.

Sementara 192 laki-laki berasal dari berbagai daerah antara lain Sumut, Jambi, Jakarta, Jawa Barat, Kalimantan Barat, Lampung, Jawa Tengah, Aceh, Surabaya, Palembang dan Manado.

Polisi saat ini masih mendalami alasan mereka dikumpulkan dari berbagai wilayah dan diberangkatkan ke Kamboja menggunakan pesawat sewaan melalui Kualanamu.

"Untuk selanjutnya masih di dalami dan diperiksa," ucapnya.

Baca juga: Jaringan Penyalur Pekerja Migran ke Malaysia Dibongkar, 1 Orang Ditangkap, 15 Calon PMI Diamankan

Mengaku wisawatan, berangkat dari dua bandara

Sejumlah wanita yang diduga pekerja migran Indonesia ilegal yang diamankan Polisi. Mereka rencananya mau diberangkatkan ke Kamboja melalui Bandara Kualanamu menggunakan pesawat Lion Air sewaan, Jumat (12/8/2022).   
TRIBUN MEDAN/FREDY SANTOSO Sejumlah wanita yang diduga pekerja migran Indonesia ilegal yang diamankan Polisi. Mereka rencananya mau diberangkatkan ke Kamboja melalui Bandara Kualanamu menggunakan pesawat Lion Air sewaan, Jumat (12/8/2022).
Kepala Dinas Tenaga Kerja (Kadisnaker) Sumut, Baharuddin Siagian membenarkan ada 212 orang yang diamankankan saat akan berangka ke Kamboja.

Ia mengatakan mereka terdiri dari 3 rombongan yang berangkat melalui dua bandara.

"Satu dari Medan Kualanamu, yang dua dari Cengkareng," sebutnya.

Baharuddin mengungkapkan, di Bandara Kualanamu petugas mengamankan 212 orang dari 215 orang yang berencana berangkat.

"Yang di Kualanamu berjumlah 215 orang, tapi 3 orang tadi keburu kabur, yang diamankan 212 orang," ujarnya.

Baca juga: Kesaksian Pekerja Migran yang Disekap di Kamboja: Dipukul, Disetrum, hingga Tak Dapat Gaji

Dikatakannya, modus dari ratusan orang ini berangkat ke Kamboja adalah untuk berwisata.

Namun saat digeledah ditemukan surat pengantar dari pihak penyalur.

"Kalau kita tanya mereka katanya mau wisata, tapi ada juga surat pengantar sedikit dari penyalur tenaga kerja itu tapi tidak lengkap," bebernya.

Ia menjelaskan diduga agen penyalur ratusan orang yang diduga calon pekerja migran ini berasal dari Jakarta.

"Agennya di Jakarta di daerah Tambora sana," katanya.

Baca juga: Gagalkan Keberangkatan 18 Calon Pekerja Migran Ilegal, Polisi Amankan Motoris dan Seorang Tekong

Dijelaskannya, ratusan yang diduga PMI Ilegal ini semuanya merupakan warga Indonesia.

"Warga negara Indonesia, 212 orang," ungkapnya.

Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul KEBERANGKATAN Pekerja Migran Ilegal ke Kamboja Berhasil Digagalkan, Ada 212 Calon Pekerja Diamankan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Diduga Korupsi Biaya Pembangunan Puskesmas, Pejabat Dinkes Labusel Ditahan

Diduga Korupsi Biaya Pembangunan Puskesmas, Pejabat Dinkes Labusel Ditahan

Medan
5 Nama yang Mulai Ramaikan Bursa Bakal Calon Gubernur Sumut

5 Nama yang Mulai Ramaikan Bursa Bakal Calon Gubernur Sumut

Medan
Wanita Lansia Tewas Diserang Harimau di Madina

Wanita Lansia Tewas Diserang Harimau di Madina

Medan
Video Viral Wanita Tepergok Curi Kentang di Tapanuli Utara Ditawarkan Hukuman Telanjang atau ke Polisi

Video Viral Wanita Tepergok Curi Kentang di Tapanuli Utara Ditawarkan Hukuman Telanjang atau ke Polisi

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Edy Rahmayadi Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Sumut di Demokrat

Edy Rahmayadi Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Sumut di Demokrat

Medan
Temuan Wanita Tewas Dibunuh Kekasihnya Sedot Perhatian Warga Medan

Temuan Wanita Tewas Dibunuh Kekasihnya Sedot Perhatian Warga Medan

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Sekuriti Stasiun KA Bandara Medan Kembalikan Uang Rp 24 Juta Milik Penumpang yang Tertinggal

Sekuriti Stasiun KA Bandara Medan Kembalikan Uang Rp 24 Juta Milik Penumpang yang Tertinggal

Medan
Korupsi Dana Desa, Mantan Pangulu di Simalungun Diringkus Polisi

Korupsi Dana Desa, Mantan Pangulu di Simalungun Diringkus Polisi

Medan
Diungkap, Alasan Golkar Pakai Penjaringan Terbuka di Pilkada Sumut

Diungkap, Alasan Golkar Pakai Penjaringan Terbuka di Pilkada Sumut

Medan
Giliran Edy Rahmayadi Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Sumut di PKB

Giliran Edy Rahmayadi Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Sumut di PKB

Medan
Edy Rahmayadi Kembali Maju Pilkada Sumut, Bobby: Yang Dibutuhkan Gagasannya

Edy Rahmayadi Kembali Maju Pilkada Sumut, Bobby: Yang Dibutuhkan Gagasannya

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Medan
Diduga Korupsi Rp 8 Miliar, Eks Direktur Utama RSUP Adam Malik Ditahan

Diduga Korupsi Rp 8 Miliar, Eks Direktur Utama RSUP Adam Malik Ditahan

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com