Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria di Siantar Tewas Ditikam Temannya gara-gara Lagu

Kompas.com - 14/11/2022, 17:38 WIB
Teguh Pribadi,
Reni Susanti

Tim Redaksi

PEMATANGSIANTAR, KOMPAS.com - Seorang pria inisial RS (37) tewas ditikam rekannya BS (36) di salah satu kedai tuak di Jalan Bah Birong, Kelurahan Sigulang-gulang, Kecamatan Siantar Utara, Minggu (13/11/2022) malam.

 

Kapolsek Siantar Utara, Iptu Herly Damanik mengatakan, peristiwa berawal saat korban dan pelaku minum tuak bersama. Saat bernyanyi, lagu yang dinyanyikan korban diduga menyinggung perasaan rekannya, BS.

 

Penikaman itu terjadi saat korban keluar dari kedai tuak lalu BS mengikuti dari belakang dan menikam korban.

 

Baca juga: Pembunuh Mahasiswa Unpad Ternyata Pernah Aniaya Korban dan Takut Foto Penganiayaan Disebarkan

 

"Mereka sama-sama minum di warung tuak sambil bernyanyi, pada saat itu pelaku tersinggung dengan nyanyian si korban sehingga terjadi penikaman," kata Iptu Herly, Senin (14/11/2022).

 

Kasat Reskrim Polres Pematang Siantar, AKP Banuara mengatakan, peristiwa itu dipicu sakit hati pelaku lantaran RS menyanyikan lagu yang mengejek majikan pelaku.

 

Usai peristiwa itu, korban dilarikan ke RS Vita Insani Kota Pematang Siantar, sementara pelaku melarikan diri. Tiba di rumah sakit korban dinyatakan meninggal dunia.

 

Baca juga: 2 Pekerja Tertimpa Bangunan Roboh di Palembang, 1 Ditemukan Tewas

 

Banuara menjelaskan, saat ini pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap pelaku yang bersembunyi di suatu tempat. Pihaknya juga melibatkan keluarga pelaku untuk membujuk agar pelaku menyerahkan diri.

 

“Kita ada informasi di suatu tempat untuk menjaga si pelaku. Kita menggalang keluarga agar pelaku menyerahkan diri. Pelaku belum berkeluarga sementara korban memiliki 4 anak,” kata Banuara kepada wartawan.

 

Sementara itu, Humas Rumah Sakit Vita Insani Sutrisno Dalimunthe mengatakan, korban tiba di  RS Vita Insani dengan luka berat. 

 

Tubuh korban mengalami luka tusuk di mata sebelah kiri, lambung sebelah kanan mengenai tulang iga dan paha kanan.

 

Korban diketahui bertempat tinggal di Jalan Sekka Nauli, Kelurahan Bane, Kecamatan Siantar Utara, Kota Pematang Siantar.

 

“Korban ke RS Vita Insani, menurut diagnosa dokter secara medis, sudah dalam keadaan tidak bernyawa dengan luka tikaman," kata Sutrisno.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Video Viral Wanita Tepergok Curi Kentang di Tapanuli Utara Ditawarkan Hukuman Telanjang atau ke Polisi

Video Viral Wanita Tepergok Curi Kentang di Tapanuli Utara Ditawarkan Hukuman Telanjang atau ke Polisi

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Edy Rahmayadi Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Sumut di Demokrat

Edy Rahmayadi Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Sumut di Demokrat

Medan
Temuan Wanita Tewas Dibunuh Kekasihnya Sedot Perhatian Warga Medan

Temuan Wanita Tewas Dibunuh Kekasihnya Sedot Perhatian Warga Medan

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Sekuriti Stasiun KA Bandara Medan Kembalikan Uang Rp 24 Juta Milik Penumpang yang Tertinggal

Sekuriti Stasiun KA Bandara Medan Kembalikan Uang Rp 24 Juta Milik Penumpang yang Tertinggal

Medan
Korupsi Dana Desa, Mantan Pangulu di Simalungun Diringkus Polisi

Korupsi Dana Desa, Mantan Pangulu di Simalungun Diringkus Polisi

Medan
Diungkap, Alasan Golkar Pakai Penjaringan Terbuka di Pilkada Sumut

Diungkap, Alasan Golkar Pakai Penjaringan Terbuka di Pilkada Sumut

Medan
Giliran Edy Rahmayadi Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Sumut di PKB

Giliran Edy Rahmayadi Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Sumut di PKB

Medan
Edy Rahmayadi Kembali Maju Pilkada Sumut, Bobby: Yang Dibutuhkan Gagasannya

Edy Rahmayadi Kembali Maju Pilkada Sumut, Bobby: Yang Dibutuhkan Gagasannya

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Medan
Diduga Korupsi Rp 8 Miliar, Eks Direktur Utama RSUP Adam Malik Ditahan

Diduga Korupsi Rp 8 Miliar, Eks Direktur Utama RSUP Adam Malik Ditahan

Medan
Setelah PDI-P, Edy Rahmayadi Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Sumut di PKS

Setelah PDI-P, Edy Rahmayadi Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada Sumut di PKS

Medan
Tabrak Avanza, Anggota Brimob Polda Sumut Keluarkan Pistol lalu Kabur, Ini Kronologinya

Tabrak Avanza, Anggota Brimob Polda Sumut Keluarkan Pistol lalu Kabur, Ini Kronologinya

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com