Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tabrak Avanza, Anggota Brimob Polda Sumut Keluarkan Pistol lalu Kabur, Ini Kronologinya

Kompas.com - 23/04/2024, 05:20 WIB
David Oliver Purba

Editor

KOMPAS.com -  Beredar di media sosial video mobil Mitsubishi Pajero Sport bernopol BK 1726 ABX, menabrak mobil Avanza di Gerbang Tol Binjai, Sumatera Utara.

Dalam video yang direkam korban, sopir Pajero tersebut juga disebut mengeluarkan pistol dan kartu tanda anggota (KTA). Setelah itu kabur usai menabrak mobil Avanza korban.

Baca juga: Diancam Dicopot Kapolda, Kapolsek Medan Kota Langsung Tangkap Pencuri Ban Mobil

"Ini pelanggar enggak bertanggung jawab, lari, lari," teriak perekam video, Senin (22/4/2024).

Baca juga: Korban Pengeroyokan di Ciparay Bandung Kritis, Polisi: Motifnya Cemburu

Belakangan, diketahui sopir mobil Pajero merupakan anggota Brimob Polda Sumut berinisial HS berpangkat Ajun Komisaris Polisi (AKP).

Kasubbid Penmas Polda Sumut AKBP Sonny W Siregar mengakui pengemudi mobil yang dinarasikan melakukan tabrak lari tersebut merupakan personelnya.

"Informasinya AKP (berdinas) di Sat Brimob," kata Sonny, Senin.

Sonny menjelaskan, korban atau pengemudi mobil Toyota Avanza yang ditabrak berinisial SS. SS sudah melapor dan diminta keterangan oleh Bid Propam Polda Sumut.

Saat ini, Propam masih menyelidiki laporan korban. Sementara AKP HS akan diperiksa, meski belum diungkap kapan waktunya.

"Kemarin saudara SS sudah dilakukan pemeriksaan. Hari ini sesuai dengan informasi, akan dilakukan pemeriksaan saksi-saksi dan dalam waktu dekat akan dilakukan pemanggilan terhadap saudara HS," kata Sonny.

Kronologi

Sonny menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada Sabtu (20/4/2024) di Gerbang Tol Binjai.

Saat itu, mobil Avanza kekurangan saldo e-tol. Sementara posisi mobil AKP HS tepat di belakang mobil korban.

HS menabrak mobil korban diduga lantaran tak sabar menunggu.

Usai ditabrak, pengemudi mobil Avanza dan HS sempat cekcok. Korban menanyakan alasan HS menabrak mobilnya. Namun, AKP HS meminta mereka berbicara di luar tol.

Setelah keluar Tol Binjai, AKP HS mendatangi mobil korban. Di sinilah diduga dia mengeluarkan tas berisikan senjata api dan KTA Kepolisian.

"Kemudian terjadi percekcokan mulut. Tapi setelah itu saudara HS menyatakan silakan tunggu di depan," kata AKBP Sonny.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com