Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jasad 2 Remaja Korban Begal Ditemukan di Sungai Pematangsiantar

Kompas.com - 26/05/2024, 18:32 WIB
Teguh Pribadi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

PEMATANGSIANTAR, KOMPAS.com - Jasad dua remaja ditemukan warga di aliran sungai di Kecamatan Siantar Marihat, Kota Pematangsiantar, Provinsi Sumatera Utara, Minggu (26/5/2024) pagi.

Korban dapat langsung diketahui identitasnya. Keduanya adalah H (17) dan GP (18), warga Dusun II Tanjung Gunung, Kecamatan Buntu Pane, Kabupaten Asahan, Sumut.

Kedua remaja ini diduga menjadi korban kejahatan jalanan.

Kedua jasad itu diangkat dari sungai sekitar pukul 09.30 WIB, kemudian dibawa menggunakan mobil BPBD ke  RSUD Djasamen Saragih, Pematangsiantar.

Baca juga: Identitas Jasad di Sungai Semarang Diketahui, Korban Berusaha Bunuh Diri 3 Kali

Sarjono, orangtua dari korban yang selamat mengatakan, anaknya MH (15) dan kedua korban awalnya berangkat untuk berlibur ke Parapat, Kabupaten Simalungun.

Masing-masing  mengendarai sepeda motor pada Minggu subuh dari kediaman mereka, melewati jalan alternatif dari Kota Pematangsiantar.

Beberapa jam kemudian Sarjono mendapat kabar dari anaknya, bahwa mereka diadang sejumlah pengendara bermotor.

Saat itu, H dan GP yang berboncengan diduga terperosok ke sungai setelah motor yang mereka gunakan ditendang.  

Sementara MH sempat dikejar lalu bersembunyi, dan bisa meninggalkan lokasi setelah gerombolan pengandara motor itu pergi.

MH juga sempat meminta tolong kepada warga. Namun karena kondisi sepi, ia pun menunggu ayahnya tiba menjemput. Pagi harinya baru dilakukan pencarian terhadap kedua korban.

Baca juga: Makam Mahasiswi Kedokteran di Purbalingga Dirusak OTK, Diduga Jasad Hendak Dicuri

“Saya ditelepon anakku sekitar pukul empat pagi tadi. Kata anakku ini mereka dibegal."

"Awalnya berpapasan dengan sekelompok pengendara motor, lalu dia disuruh lari duluan sama temannya,” kata Sarjono yang ditemui di RSUD Djasamen Saragih.

Hingga saat ini kedua jasad tersebut masih berada di ruang instalasi jenazah, menunggu kedatangan keluarga korban. Sementara, MH masih dimintai keterangan oleh kepolisian.

Kasat Reskrim Polres Pematangsiantar AKP Made Wira mengatakan, saat ini polisi masih mendalami keterangan sejumlah saksi dan melakukan olah TKP.

Menurut Made, polisi belum dapat memberikan keterangan lebih lanjut sebab penyelidikan masih terus dilakukan.

“Yang jelas begini, ada salah satu saksi menerangkan bahwa korban ini dikejar sama sekelompok orang. Namun, apa yang terjadi di lokasi masih kami dalami,” ujar Made.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Curi Sepeda Motor dan 3 Anjing Shih Tzu, Sepasang Kekasih di Asahan Ditangkap

Curi Sepeda Motor dan 3 Anjing Shih Tzu, Sepasang Kekasih di Asahan Ditangkap

Medan
Kronologi Wanita di Deli Serdang Dibunuh Suami, Direkayasa Gantung Diri

Kronologi Wanita di Deli Serdang Dibunuh Suami, Direkayasa Gantung Diri

Medan
Wanita yang Heboh Tewas Gantung Diri di Deli Serdang, Ternyata Dibunuh Suami

Wanita yang Heboh Tewas Gantung Diri di Deli Serdang, Ternyata Dibunuh Suami

Medan
Ditabrak Saat Ingin Nongkrong, Pelajar asal Langkat Ditemukan Tewas di Sungai

Ditabrak Saat Ingin Nongkrong, Pelajar asal Langkat Ditemukan Tewas di Sungai

Medan
Jemaah Naqsyabandiyah Al- Kholidiyah di Deli Serdang Rayakan Idul Adha Hari ini

Jemaah Naqsyabandiyah Al- Kholidiyah di Deli Serdang Rayakan Idul Adha Hari ini

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Medan
Nikson Nababan dan Strategi Membangun Sumut dari Desa

Nikson Nababan dan Strategi Membangun Sumut dari Desa

Medan
Medan Terapkan Parkir Berlangganan Mulai 1 Juli, Tarif Motor Rp 90.000 Per Tahun

Medan Terapkan Parkir Berlangganan Mulai 1 Juli, Tarif Motor Rp 90.000 Per Tahun

Medan
Korban Bus Tabrak Sepeda Motor di Batu Bara 2 Orang, Sopir Kabur

Korban Bus Tabrak Sepeda Motor di Batu Bara 2 Orang, Sopir Kabur

Medan
Penyebab Terbakarnya Kantor Kecamatan di Medan Diduga karena Korsleting

Penyebab Terbakarnya Kantor Kecamatan di Medan Diduga karena Korsleting

Medan
Kantor Kecamatan Medan Area di Kota Medan Terbakar, 8 Armada Damkar Diturunkan

Kantor Kecamatan Medan Area di Kota Medan Terbakar, 8 Armada Damkar Diturunkan

Medan
Kantor Kecamatan Medan Area di Kota Medan Terbakar

Kantor Kecamatan Medan Area di Kota Medan Terbakar

Medan
Bus Tabrak Pengendara Motor Saat Berbelok di Batu Bara Sumut, 1 Tewas 2 Luka

Bus Tabrak Pengendara Motor Saat Berbelok di Batu Bara Sumut, 1 Tewas 2 Luka

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 15 Juni 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 15 Juni 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Lebat

Medan
Cerita Peternak di Binjai, Sapinya 2 Kali Dibeli Jokowi untuk Kurban

Cerita Peternak di Binjai, Sapinya 2 Kali Dibeli Jokowi untuk Kurban

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com