Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suami di Sumut Bacok Istri dan Tetangga yang Tepergok Berduaan di Kamar Mandi

Kompas.com - 26/06/2023, 21:44 WIB
Rahmat Utomo,
Michael Hangga Wismabrata

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com- Pria di Kabupaten Dairi, Sumatera Utara berinisial JM (34), membacok istrinya sendiri berinisial A (30) dan seorang pria yang diduga selingkuhan korban berinisial ZA (26). 

Kedua korban dibacok saat berduaan di dalam kamar mandi, Rabu (21/6/2023).

Kasatreskrim Polres Dairi, AKP Rismanto Purba mengatakan, korban ZA alami luka di bahu, kepala, paha, pinggang dan tangan.

Baca juga: Istri Berangkat Haji, Suami di Kolaka Kepergok Selingkuh, Digerebek Berduaan di Kamar Wisma

Sedangkan korban A juga mengalami luka di bagian punggung dan tangannya. Usai melakukan aksinya JM menelpon kepala desa.

"Pelaku langsung lemas karena perbuatan yang telah ia lakukan kemudian duduk dan meminta air putih kepada adiknya, setelah itu ia langsung menelepon kepala desa dan menyampaikan 'Pak datang dulu ke rumah, antarkan aku ke kantor polisi karena uda kubacok istriku dan ZA," ujar Rismanto menirukan ucapan JM.

Polisi yang tiba di lokasi langsung membawa dan menahan JM ke Polres Dairi untuk jalani pemeriksaan. 

Baca juga: Video Viral Pria di Kolaka Dipergoki Selingkuh Saat Istri Berangkat Haji, Keluarga: Kasihan Kakakku

Kronologi

Rismanto menjelaskan, sebelum insiden itu, JM mencurigai istrinya berselingkuh. Hal itu terungkap saat pelaku dan istri pergi ke sebuah acara pada Sabtu (27/5/2023) di Kecamatan Rantau Parapat, Kabupaten Labuhan Batu.

JM saat itu memergoki istrinya sedang chatting dengan tetangganya ZA di WhatsApp. 

"JM mengecek isi Whatsapp istrinya tersebut dan menemukan chatting dari ZAC yang berisi pesan, 'enggak rindu kau samaku', sehingga pada saat itu, terjadi pertengkaran antara pelaku dan istrinya A," ujar Rismanto dalam keterangannya, Senin (26/6/2023).

Lalu JM meminjam handphone istrinya, menghubungi ZA. Saat itu ZA mengaku bercanda dan meminta maaf kepada JM.

Setelah itu, pada hari Rabu (21/6), saat JM pulang dari ladang usai memetik gula aren tidak menemukan keberadaan istrinya  

Selanjutnya saat keluar rumah, JM melihat pintu dapur rumah ZA yang berada di samping rumahnya, kondisinya terbuka.

"Karena sebelumnya terlapor mengetahui chatting-an antara istrinya A dengan ZA, sehingga ia menjadi curiga dan langsung masuk ke dalam dapur rumah ZA," kata Rismanto.

Lalu JM mendengar suara wanita dan pria, di kamar mandi ZA, namun saat hendak dibuka, kamar mandi dalam keadan terkunci. JM yang curiga, lalu mendobrak pintu kamar mandi tersebut.

"Sehingga pintu kamar mandi tersebut terbuka dan ia melihat ZA dan A sedang berhadapan dengan jarak setengah meter, sambil membungkuk merapikan celana masing-masing yang sudah dipakai," ujar Rismanto.

Melihat kejadian itu, JM emosi dan langsung mengambil parang di pinggangnya dan menyerang kedua korban.

"Sementara akibat luka yang dialami, kedua korban kini menjalani perawatan intensif di RSU Sidikalang," tutup Rismanto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 10 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Penasehat Relawan Bobby Nasution Maju Pilkada Binjai 2024

Penasehat Relawan Bobby Nasution Maju Pilkada Binjai 2024

Medan
Ternyata Pengemudi Porsche yang Tabrak Avanza dan Kantor Polisi di Medan IRT dan Mengantuk

Ternyata Pengemudi Porsche yang Tabrak Avanza dan Kantor Polisi di Medan IRT dan Mengantuk

Medan
Heboh Mercy Tabrak Avanza, Innova, dan Motor di Medan, 2 Terluka

Heboh Mercy Tabrak Avanza, Innova, dan Motor di Medan, 2 Terluka

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Medan
Ternyata Bayi yang Diduga Diculik di Medan Dijual Ayahnya Rp 15 Juta

Ternyata Bayi yang Diduga Diculik di Medan Dijual Ayahnya Rp 15 Juta

Medan
Edy Daftar Pilkada Sumut di Perindo, Kenang Dukungan Hary Tanoe Saat Pilgub

Edy Daftar Pilkada Sumut di Perindo, Kenang Dukungan Hary Tanoe Saat Pilgub

Medan
BEM USU Demo UKT Naik, Ada Mahasiswa Nyaris Ngutang ke Pinjol untuk Bayar Kuliah

BEM USU Demo UKT Naik, Ada Mahasiswa Nyaris Ngutang ke Pinjol untuk Bayar Kuliah

Medan
Foto Jokowi Tak Ada di Ruang Rakor, PDI-P Sumut Minta Maaf

Foto Jokowi Tak Ada di Ruang Rakor, PDI-P Sumut Minta Maaf

Medan
Kronologi Porsche Tabrak Avanza, Warung, dan Kantor Polisi di Medan

Kronologi Porsche Tabrak Avanza, Warung, dan Kantor Polisi di Medan

Medan
Porsche Kecelakaan sampai Nempel di Dinding Kantor Polrestabes Medan

Porsche Kecelakaan sampai Nempel di Dinding Kantor Polrestabes Medan

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
3 Orang Ditangkap di Medan Bukan Penculik Anak, tapi Terkait Adopsi Ilegal

3 Orang Ditangkap di Medan Bukan Penculik Anak, tapi Terkait Adopsi Ilegal

Medan
Pria di Deli Serdang Ditemukan Tewas dengan Kaki Terikat, Diduga Dibunuh

Pria di Deli Serdang Ditemukan Tewas dengan Kaki Terikat, Diduga Dibunuh

Medan
Heboh soal Warga Tangkap Penculik Anak di Medan, Diduga Terkait Utang

Heboh soal Warga Tangkap Penculik Anak di Medan, Diduga Terkait Utang

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com