KOMPAS.com - Polrestabes Medan berhasil menangkap Mawardi (23) yang membawa 1,3 ton ganja kering di sebuah mobil box.
Mobil tersebut diamankan di kawasan Simpang Pos, Jl Jamin Ginting, Kota Medan, Senin (12/12/2022) pukul 19.00 WIB.
Mawardi mengaku 1,3 ton ganja tersebut ia selundupkan dari Kabupaten Gayo Lues dan rencananya akan diedarkan di Jakarta.
Ternyata Mawardi tak seorang diri membawa barang terlarang tersebut. Ia bersama rekannya bernama Bayi.
Mawardi juga mengaku bahwa ia hanya ikut mengantarkan, sedangkan Bayu sebagai sopirnya.
Baca juga: Pembawa 1,3 Ton Ganja yang Ditangkap di Medan Mengaku Tak Bekerja Sendiri
"Bawanya sama kawan namanya Bayu, dia sopirnya. Aku cuma ngikut aja," ungkapnya. Namun Bayu berhasil melarikan diri.
Ia dan Bayu berangkat dari Aceh sekitar pukul 04.00 WIB. Setelah sampai di Kota Medan, Bayu menyuruh Mawardi untuk menuju ke sebuah SPBU di sekitaran Asrama Haji di Jl AH Nasution.
Namun Bayu sebelumnya juga sudah turun di sebuah minimarket tak jauh dari lokasi penangkapan.
"Pas dia turun di Indomaret itu, dekat lampu merah disuruh nya aku jalan ke Pertamina Asrama Haji sendiri," kata Mawardi.
Sebelum turun, Mawardi juga menerima uang dari Bayu sebesar Rp 2 juta.
"Tadi dikasihnya uang Rp 2 juta. Nggak ada di janjikan (uang lagi)," sebutnya.
Baca juga: Polisi Tangkap Warga Aceh Pembawa 1,3 Ton Ganja di Medan, Hendak Diedarkan di Jakarta
Mawardi melanjutkan jika uang yang didapatkan dari pengiriman ganja akan digunakan sebagai biaya berobat orang tuanya.
"Orang tua lagi sakit stroke. Uangnya untuk berobat," katanya.
Kasus tersebut dibenarkan oleh Kapolrestabes Medan Kombes Valentino Alfa Tatareda.
"Ada informasi barang ini akan dibawa ke Jakarta, tapi tadi kita tanyakan dari tersangka ini akan dibawa ke Medan," ungkapnya
Valentino menambahkan, pihaknya juga akan melakukan penyelidikan terkait tersangka lainnya bernama Bayu dan pemesanan ganja tersebut.
Dari informasi yang di dapat oleh petugas, daun ganja tersebut rencananya akan diedarkan ke kawasan ibu Kota Jakarta.
"Ada informasi barang ini akan dibawa ke Jakarta, tapi tadi kita tanyakan dari tersangka ini akan dibawa ke Medan," sebutnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Polisi Tangkap Pria yang Bawa 1,3 Ton Ganja di Medan, Dibawa dari Aceh Menuju Jakarta
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.