Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Dikunjungi Gubernur Edy, Kondisi Stadion Sang Naualuh Mangkrak

Kompas.com - 28/08/2023, 19:30 WIB
Teguh Pribadi,
Reni Susanti

Tim Redaksi

PEMATANG SIANTAR, KOMPAS.com - Rencana Pemprov Sumut untuk membangun Stadion Sang Naualuh Pematang Siantar mandek. Kini kondisi stadion sepakbola itu mangkrak dan dipenuhi semak belukar.

Sebagai informasi, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi pernah menyebut akan menyalurkan anggaran senilai Rp 50 miliar untuk revitalisasi stadion.

Hal itu disampaikan Edy saat meninjau stadion Sangnawaluh Pematang Siantar di Jalan Stadion, Kelurahan Sukadame, Kecamatan Siantar Timur, Minggu 4 Desember 2022.

 Baca juga: Golkar Sumut Nyatakan Tak Lagi Usung Edy Rahmayadi dalam Pilkada 2024

Revitalisasi stadion, sambung Edy, bertujuan untuk menyukseskan Sumut sebagai tuan rumah pelaksanaan Turnamen Sepakbola Liga 2 Indonesia. Salah satu lokasi yang dipergunakan adalah Stadion Sangnawaluh.

Kepala Dinas Kepemudaan dan Keolahragaan Provinsi Sumut Baharuddin Siagian dihubungi Senin (28/8/2023) belum bersedia berkomentar lebih jauh. Ia mengatakan akan mengecek ke Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) terlebih dahulu.

Baca juga: Usai Disoroti Edy Rahmayadi, Diskotik di Tengah Perkebunan Sawit Langkat Ditutup

Jauh sebelum itu, pembangun stadion yang dimulai sejak 2017 oleh Pemkot Pematang Siantar tak kunjung rampung. Padahal telah menelan anggaran mencapai Rp 22 miliar selama periode 2017-2021.

Menurut Kabid Cipta Karya dan Penataan Ruang Dinas PUPR Kota Pematang Siantar, Henry John Musa Silalahi, rencana pembangunan stadion bersumber dari anggaran Pemprov Sumut tidak terealisasi karena ketidaksanggupan anggaran.

“Terakhir anggaran sebesar itu tidak jadi. Alasannya Biro Keuangan Pemprov tidak ada (anggaran) sebesar itu. Jadi, tidak ada lah alokasi sebesar itu,” kata Henry saat ditemui, Jumat (25/8/2023). 

“Itu disampaikan secara lisan, karena kemarin kan (Gubernur) menyampaikan secara lisan juga,” ucap Henry menjelaskan pernyataan Gubernur Edy saat meninjau stadion.

Masih kata Henry, anggaran yang dijanjikan itu dinilai tak mampu untuk mengoperasikan stadion tersebut. Henry menyebut, paling sedikit dibutuhkan anggaran Rp 80 miliar, itu pun stadion sepak bola sederhana.

Meski tak jadi dibangun oleh Pemprov Sumut, Pemkot Pematang Siantar masih berupaya meminta perhatian dari pemerintah pusat agar Stadion Sangnawaluh menjadi salah satu prioritas pembangunan. 

“APBD tidak sanggup untuk itu. Kalau nggak dari pusat, swasta. Investor yang bangun atau Kemenpora yang bangun kemudian diserahkan ke kita (Pemkot) yang mengelola,” beber dia.

Dihubungi terpisah, Ketua KONI Pematang Siantar, Jayadi Sagala, membenarkan adanya wacana revitalisasi GOR dari Gubernur Edy Rahmayadi.

Meski demikian dirinya optimistis bantuan dari provinsi maupun pemerintah pusat bakal turun untuk Stadion Sang Naualuh.

"Kita tetap optimis pembangunan Stadion Sang Naualuh akan terealisasi, baik dari provinsi maupun pemerintah pusat. Itu akan diperjuangkan," kata Jayadi dihubungi, Sabtu (26/8/2023).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ternyata Bayi yang Diduga Diculik di Medan Dijual Ayahnya Rp 15 Juta

Ternyata Bayi yang Diduga Diculik di Medan Dijual Ayahnya Rp 15 Juta

Medan
Edy Daftar Pilkada Sumut di Perindo, Kenang Dukungan Hary Tanoe Saat Pilgub

Edy Daftar Pilkada Sumut di Perindo, Kenang Dukungan Hary Tanoe Saat Pilgub

Medan
BEM USU Demo UKT Naik, Ada Mahasiswa Nyaris Ngutang ke Pinjol untuk Bayar Kuliah

BEM USU Demo UKT Naik, Ada Mahasiswa Nyaris Ngutang ke Pinjol untuk Bayar Kuliah

Medan
Foto Jokowi Tak Ada di Ruang Rakor, PDI-P Sumut Minta Maaf

Foto Jokowi Tak Ada di Ruang Rakor, PDI-P Sumut Minta Maaf

Medan
Kronologi Porsche Tabrak Avanza, Warung, dan Kantor Polisi di Medan

Kronologi Porsche Tabrak Avanza, Warung, dan Kantor Polisi di Medan

Medan
Porsche Kecelakaan sampai Nempel di Dinding Kantor Polrestabes Medan

Porsche Kecelakaan sampai Nempel di Dinding Kantor Polrestabes Medan

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
3 Orang Ditangkap di Medan Bukan Penculik Anak, tapi Terkait Adopsi Ilegal

3 Orang Ditangkap di Medan Bukan Penculik Anak, tapi Terkait Adopsi Ilegal

Medan
Pria di Deli Serdang Ditemukan Tewas dengan Kaki Terikat, Diduga Dibunuh

Pria di Deli Serdang Ditemukan Tewas dengan Kaki Terikat, Diduga Dibunuh

Medan
Heboh soal Warga Tangkap Penculik Anak di Medan, Diduga Terkait Utang

Heboh soal Warga Tangkap Penculik Anak di Medan, Diduga Terkait Utang

Medan
Cuma Ada Foto Wapres di Ruang Rakor, PDI-P Bilang Foto Jokowi Jatuh

Cuma Ada Foto Wapres di Ruang Rakor, PDI-P Bilang Foto Jokowi Jatuh

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Medan
Pilkada Sumut, Edy Rahmayadi: Saya Melihat Bobby Bukan karena Menantu Pak Presiden

Pilkada Sumut, Edy Rahmayadi: Saya Melihat Bobby Bukan karena Menantu Pak Presiden

Medan
Jika Ditunjuk Megawati Jadi Cagub Sumut, Edy Bakal Diminta Jadi Kader PDI-P

Jika Ditunjuk Megawati Jadi Cagub Sumut, Edy Bakal Diminta Jadi Kader PDI-P

Medan
Seloroh Edy soal Pasangan Bobby-Ijeck di Pilkada Sumut: Satu Terlalu Tinggi

Seloroh Edy soal Pasangan Bobby-Ijeck di Pilkada Sumut: Satu Terlalu Tinggi

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com