MEDAN, KOMPAS.com-Polisi menangkap tiga orang yang diduga terlibat pengeroyokan seorang laki-laki hingga tewas di Jalan Pukat, Kecamatan Medan Tembung, Kota Medan, Sumatera Utara pada 25 Desember 2022.
Ketiga orang itu adalah Suheri, Rizki dan Jihan. Mereka ditangkap di lokasi yang berbeda.
Suheri, ditangkap di Pelabuhan Sikaping Riau saat mau kabur ke Bengkalis. Sedangkan Rizki dan Jihan diamankan di Kota Bogor.
Baca juga: Polisi di Rote Ndao NTT Laporkan Anggota TNI atas Pengeroyokan yang Dialaminya
Ketiganya sudah ditetapkan sebagai tersangka.
Kepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Kota Besar Medan Kompol T. Fathir Mustafa mengatakan, korban bernama Heri Capri dikeroyok karena masalah utang Rp 2 juta yang tidak kunjung dibayar.
Otak dari pengeroyokan ini, disebut Fathir, adalah Jihan.
"Setelah menganiaya, para pelaku kabur dengan sepeda motor dan korban ditinggalkan di tepi gang itu," kata Fathir lewat pesan singkat, Senin (13/3/2023).
Warga yang menemukan korban kala itu langsung melapor ke polisi. Korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan.
Namun, pada 28 Desember 2023, Heri Capri meninggal dunia.
"Ada retak pada bagian tengkorak belakang kepala," ujar Fathir.
Baca juga: Viral Korban Pengeroyokan di Makassar Dijadikan Tersangka, Polisi Ungkap Alasannya
Selain ketiga orang yang sudah ditangkap, polisi masih memburu dua orang lainnya karena terlibat dalam pengeroyokan ini.
"Ketiga tersangka tersebut dijerat dengan Pasal 170 KUHP, 351 KUHP ayat 3 dengan ancaman 12 tahun penjara," katanya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.