Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gedung London Sumatera, Bangunan Tua Pemilik Lift Pertama di Medan

Kompas.com - 05/10/2023, 23:34 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Gedung London Sumatera adalah salah satu cagar budaya di Kota Medan.

Lokasi Gedung London Sumatera tidak jauh dari Lapangan Merdeka, yaitu di Jalan Ahmad Yani yang lebih akrab disebut dengan wilayah Kesawan.

Baca juga: Gedung Warenhuis, Bekas Swalayan Pertama di Medan yang Mulai Bersolek

Dibangun dengan arsitektur khas, sampai saat ini Gedung London Sumatera masih berdiri dengan gagah dan terawat dengan baik.

Di balik kemegahan arsitekturnya, Gedung London Sumatera menyimpan jejak sejarah saat pemerintah kolonial Belanda masih berada di kota ini.

Baca juga: Tjong A Fie Mansion, Medan: Harga Tiket, Jam Buka, dan Daya Tarik

Sejarah Gedung London Sumatera

Gedung London Sumatera dibangun pada tahun 1909, di tahun yang sama dengan tahun kelahiran Ratu Belanda masa itu, Ratu Juliana.

Maka dari itu, pada awalnya Gedung London Sumatera diberi nama sebagai Gedung Juliana.

Baca juga: 7 Tempat Wisata di Medan, dari Masjid, Istana, hingga Pecinan

Saat didirikan, gedung ini menjadi kantor milik Harrisons & Crossfield Plc (H&C), sebuah perusahaan perkebunan dan perdagangan yang berbasis di London.

Pada tahun 1982, H&C menjual sahamnya ke perusahaan Malaysia, Sime Darby.

Baru kemudian pada tahun 1994 Sime Darby menjual semua aset perkebunan termasuk Gedung London Sumatera kepada London Sumatra Plantation ltd. atau PT. London Sumatera.

Sampai saat ini, Gedung London Sumatera masih digunakan sebagai gedung perkantoran PT PP London Sumatera (Lonsum).

Sehingga gedung yang menjadi kantor bagi sebuah perusahaan agroindustri ini kemudian juga dikenal sebagai Gedung Lonsum.

Keunikan Gedung London Sumatera

Gedung London Sumatera dibangun dengan arsitektur bergaya transisi, terlihat dari fasad menyerupai rumah-rumah Eropa pada transisi akhir abad 19.

Arsitektur gedung berwarna putih ini memang sangat menarik, sehingga tidak jarang digunakan masyarakat Medan atau wisatawan sebagai latar untuk berfoto.

Namun keunikan bangunan yang memiliki lima lantai tidak hanya terlihat dari arsitekturnya, namun adanya sebuah alat penghubung untuk tiap lantainya.

Gedung London Sumatera diketahui menjadi gedung pertama yang menggunakan lift di Kota Medan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Medan
Maju Pilkada Sumut, Edy Rahmayadi Daftar ke 8 Partai, Terakhir Hanura

Maju Pilkada Sumut, Edy Rahmayadi Daftar ke 8 Partai, Terakhir Hanura

Medan
Petugas Dishub Medan Polisikan Pedagang Martabak, Bobby Minta Laporan Dicabut

Petugas Dishub Medan Polisikan Pedagang Martabak, Bobby Minta Laporan Dicabut

Medan
Paman Bobby Nasution Ingin Jadi Bacalon Wali Kota Medan lewat PDI-P

Paman Bobby Nasution Ingin Jadi Bacalon Wali Kota Medan lewat PDI-P

Medan
Edy Rahmayadi Daftar Bacalon Gubernur Sumut ke PAN, meski Zulhas Dukung Bobby

Edy Rahmayadi Daftar Bacalon Gubernur Sumut ke PAN, meski Zulhas Dukung Bobby

Medan
Kronologi Tabung Elpiji Meledak di Medan, Terdengar Suara seperti Bom

Kronologi Tabung Elpiji Meledak di Medan, Terdengar Suara seperti Bom

Medan
Bayar Listrik Tiap Bulan, KWh Meter Pedagang Martabak di Medan Dicabut PLN Usai Video Pemalakan Viral

Bayar Listrik Tiap Bulan, KWh Meter Pedagang Martabak di Medan Dicabut PLN Usai Video Pemalakan Viral

Medan
Dipolisikan Usai Diduga Dipalak Petugas Dishub Medan, Pedagang Martabak Pasrah

Dipolisikan Usai Diduga Dipalak Petugas Dishub Medan, Pedagang Martabak Pasrah

Medan
PLN Cabut Aliran Listrik Pedagang Martabak yang Diduga Dipalak Petugas Dishub Medan

PLN Cabut Aliran Listrik Pedagang Martabak yang Diduga Dipalak Petugas Dishub Medan

Medan
Curhat Pedagang Martabak di Medan yang Diduga Dipalak Petugas Dishub

Curhat Pedagang Martabak di Medan yang Diduga Dipalak Petugas Dishub

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Anggota Dishub Medan Diduga Palak Pedagang Martabak lewat Jukir

Anggota Dishub Medan Diduga Palak Pedagang Martabak lewat Jukir

Medan
Ledakan Tabung Gas di Kota Medan, 2 Luka-luka dan Dinding Rumah Rusak

Ledakan Tabung Gas di Kota Medan, 2 Luka-luka dan Dinding Rumah Rusak

Medan
Heboh Ledakan Tabung Gas Elpiji di Medan, Ibu dan Anak Terluka

Heboh Ledakan Tabung Gas Elpiji di Medan, Ibu dan Anak Terluka

Medan
Pegawai Dishub Medan Bantah Palak Pedagang, Laporkan Perekam Video ke Polisi

Pegawai Dishub Medan Bantah Palak Pedagang, Laporkan Perekam Video ke Polisi

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com