Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kahiyang Ayu Minta PKK Kota Medan Dukung Program Sakasanwira, Sebagai Mitra Pemerintah

Kompas.com - 23/03/2021, 14:26 WIB
Kontributor Medan, Mei Leandha,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Medan Kahiyang Ayu meminta seluruh anggotanya mendukung dan ikut mewujudkan program Pemerintah Kota Medan yakni satu kelurahan satu sentra usaha (Sakasanwira).

Selain memperkenalkan dan memajukan produk Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di setiap kelurahan, juga meningkatkan perekonomian masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

Kahiyang mengatakan hal ini saat melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Medanselayang dalam rangka pembinaan kelembagaan dan sepuluh program pokok PKK serta UMKM.

Baca juga: Tinjau Vaksinasi Disabilitas dan Rohaniawan, Wali Kota Bobby: Tokoh Agama Harus Dilindungi

Dia bilang, gerakan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga merupakan gerakan nasional dalam membangun masyarakat yang tumbuh dari bawah.

Pengelolaannya dari, oleh dan untuk masyarakat menuju terwujudnya keluarga yang beriman dan bertaqwa, sehat, sejahtera, maju, mandiri, setara, adil gender, sadar hukum dan lingkungan.

"Kita ini mitra pemerintah, untuk itu saya minta seluruh anggota dan kader TP PKK Kota Medan mendukung dan mewujudkan program Sakasanwira," katanya di kantor Kecamatan Medanselayang, Selasa (23/3/2021).

Baca juga: Kembalikan Nilai Sejarah Kesawan, Bobby Nasution Mulai dari Supermarket Pertama di Medan

Hal yang dapat dilakukan untuk mewujudkan program ini, menurut Kahiyang, dengan turun langsung ke masyarakat guna mengetahui pelaku UMKM dan melakukan pembinaan terhadap produknya.

Kehadirannya juga untuk menumbuhkan motivasi dan penguatan kelembagaan serta kemandirian kader dalam pemberdayaan masyarakat.

"Saya harapkan TP PKK di kecamatan dapat melaksanakan sepuluh program pokok PKK, supaya kalau ada perlombaan kita dapat mengikutinya dan berprestasi. Saya juga meminta camat dan lurah membantu melaksanakan program ini," ucapnya.

Baca juga: Telat Cairkan Insentif Nakes, Wali Kota Medan Bobby Nasution Minta Maaf

Ketua TP PKK Kecamatan Medanselayang Irina mengatakan, berbagai kegiatan telah mereka lakukan seperti gotong royong, pengajian dan berkerja sama dengan USU. Untuk UMKM, mereka membina produk makanan seperti olahan belut dan daun kelor.

Ada juga ada pelatihan sablon, pembuatan kue tradisional dan pembuatan jeruk lemon.

Sebelumnya, Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution dalam rapat koordinasi bersama camat di Balai Kota Medan mengajak bergerak cepat merealisasikan visi dan misi yang telah ada.

Salah satunya pendataan UMKM untuk wujudkan Medan Sakasanwira untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.

“Semuanya harus memiliki target kerja sehingga kita memiliki kualitas diri. Paham program mana saja yang belum terealisasi. Kembali lagi, kolaborasi harus dibangun. Jika ada di antara pimpinan OPD dan camat yang tidak mau bekerja sama, laporkan ke kami agar kami tindak,” kata Bobby.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Medan
Pilkada Sumut, Edy Rahmayadi: Saya Melihat Bobby Bukan karena Menantu Pak Presiden

Pilkada Sumut, Edy Rahmayadi: Saya Melihat Bobby Bukan karena Menantu Pak Presiden

Medan
Jika Ditunjuk Megawati Jadi Cagub Sumut, Edy Bakal Diminta Jadi Kader PDI-P

Jika Ditunjuk Megawati Jadi Cagub Sumut, Edy Bakal Diminta Jadi Kader PDI-P

Medan
Seloroh Edy soal Pasangan Bobby-Ijeck di Pilkada Sumut: Satu Terlalu Tinggi

Seloroh Edy soal Pasangan Bobby-Ijeck di Pilkada Sumut: Satu Terlalu Tinggi

Medan
Lawan Ijeck dan Bobby di Pilkada Sumut, Edy 'Sentil' Intervensi Kekuasaan

Lawan Ijeck dan Bobby di Pilkada Sumut, Edy "Sentil" Intervensi Kekuasaan

Medan
Edy Rahmayadi, Dulu Melawan PDI-P, Kini Puji dan Minta Restu Jadi Calon Gubernur Sumut

Edy Rahmayadi, Dulu Melawan PDI-P, Kini Puji dan Minta Restu Jadi Calon Gubernur Sumut

Medan
Sepekan, 230 Tersangka Narkoba di Sumut Ditangkap, 118 Kg Sabu Disita

Sepekan, 230 Tersangka Narkoba di Sumut Ditangkap, 118 Kg Sabu Disita

Medan
Saat Kembalikan Formulir Pilkada Sumut, Edy dan PDI-P Berbalas Pujian

Saat Kembalikan Formulir Pilkada Sumut, Edy dan PDI-P Berbalas Pujian

Medan
Viral, Video Pengacara Kamaruddin Cekcok dengan Pecatan Polisi yang Bacok Warga Deli Serdang

Viral, Video Pengacara Kamaruddin Cekcok dengan Pecatan Polisi yang Bacok Warga Deli Serdang

Medan
Preman yang Serang Warga di Deli Serdang Ternyata Pecatan Polisi dan Residivis Kasus Penembakan

Preman yang Serang Warga di Deli Serdang Ternyata Pecatan Polisi dan Residivis Kasus Penembakan

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Cabut Status Internasional Bandara Silangit, Kajian Kemenhub Dipertanyakan

Cabut Status Internasional Bandara Silangit, Kajian Kemenhub Dipertanyakan

Medan
Kronologi Polisi Diserang Saat Tangkap Pengedar Narkoba di Dekat Asrama TNI AD Medan

Kronologi Polisi Diserang Saat Tangkap Pengedar Narkoba di Dekat Asrama TNI AD Medan

Medan
Preman Biang Kerok Warga Deli Serdang Marah dan Bakar Ban di Jalan Ditangkap

Preman Biang Kerok Warga Deli Serdang Marah dan Bakar Ban di Jalan Ditangkap

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com