Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

16 Bungkus Sabu Gagal Diselundupkan lewat Bandara Kualanamu berkat Ritsleting Rusak, Ini Ceritanya

Kompas.com - 28/02/2023, 14:37 WIB
David Oliver Purba

Editor

KOMPAS.com - AA, warga Kecamatan Lhok Sukon, Kabupaten Aceh Utara, Aceh, ditangkap di Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara, karena membawa 16 bungkus sabu di dalam koper.

Komandan Avian Security (Avsec) Bandara Kualanamu, Tarto, menjelaskan, AA ditangkap pada pukul 09.40 WIB.

Baca juga: Hakim PN Medan M Nazir Ditegur Usai Jadi Sorotan Bawa Rubicon ke Kantor

Saat itu, pelaku hendak berangkat ke Jakarta menumpangi pesawat Garuda GA 185 pada pukul 08.30 WIB.

Baca juga: Hakim PN Medan ke Kantor Bawa Rubicon, Humas: Bukan Miliknya, Dipinjamkan Teman

Sebelum berangkat, pelaku melakukan check in ke counter Garuda.

Ketika akan memasukkan bagasi, petugas counter Maskapai Garuda Indonesia mengarahkan agar penumpang memasukkan bagasi melalui jalur OOG (Out Of Gouge).

Alasannya, koper penumpang dalam kondisi sedikit rusak pada bagian ritsleting.

Pada saat itu, petugas Avsec Bandara Kualanamu bernama Yowanda yang mengoperasikan mesin X-ray OOG, melihat ada barang yang mencurigakan di dalam koper pelaku.

Petugas Avsec lainnya, M Zulandrika, kemudian mengamankan AA ke Posko Penerbangan Avsec bandara.

Ketika koper diperiksa, petugas menemukan 16 bungkus sabu di dalamnya.

"Pengakuannya penumpang ini mau berangkat bersama temannya bernama Saleh," kata Tarto, Selasa (28/2/2023).

Dari hasil pemeriksaan rekaman kamera CCTV, Saleh yang menggunakan baju warna biru dan celana jeans, sudah keluar dari gedung terminal Bandara Kualanamu melalui pintu terminal keberangkatan lantai dua bandara.

Setelah menemukan barang bukti 16 bungkus sabu, petugas Avsec berkoordinasi dengan Polda Sumut.

Kasubdit 3 Dit Res Narkoba Polda Sumut, AKBP Fadris kemudian mendatangi Bandara Kualanamu dan membawa AA ke Mapolda Sumut guna pengembangan.

Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul: Oalah Wak, Bawa 16 Bungkus Sabu di Koper, Warga Aceh Ditinggal Teman di Bandara KNIA

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cabut Status Internasional Bandara Silangit, Kajian Kemenhub Dipertanyakan

Cabut Status Internasional Bandara Silangit, Kajian Kemenhub Dipertanyakan

Medan
Kronologi Polisi Diserang Saat Tangkap Pengedar Narkoba di Dekat Asrama TNI AD Medan

Kronologi Polisi Diserang Saat Tangkap Pengedar Narkoba di Dekat Asrama TNI AD Medan

Medan
Preman Biang Kerok Warga Deli Serdang Marah dan Bakar Ban di Jalan Ditangkap

Preman Biang Kerok Warga Deli Serdang Marah dan Bakar Ban di Jalan Ditangkap

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Sedang

Medan
Polisi Diserang Saat Tangkap Pengedar Narkoba di Sekitar Asrama TNI-AD Medan, Dandim Buka Suara

Polisi Diserang Saat Tangkap Pengedar Narkoba di Sekitar Asrama TNI-AD Medan, Dandim Buka Suara

Medan
Heboh Warga Deli Serdang Bakar Ban di Jalan Usai Diserang Preman

Heboh Warga Deli Serdang Bakar Ban di Jalan Usai Diserang Preman

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Medan
Kepsek Pecat Guru Honorer di Langkat karena Demo Dugaan Kecurangan PPPK

Kepsek Pecat Guru Honorer di Langkat karena Demo Dugaan Kecurangan PPPK

Medan
Nobar Timnas, Jalan di Depan Kantor Wali Kota Medan Ditutup

Nobar Timnas, Jalan di Depan Kantor Wali Kota Medan Ditutup

Medan
Bandar Narkoba di Jalan Pelita Medan Sempat Disembunyikan Keluarga

Bandar Narkoba di Jalan Pelita Medan Sempat Disembunyikan Keluarga

Medan
Wakil Walkot Medan Sebut Penunjukan Paman Bobby Jadi Plh Sekda Bukan Nepotisme

Wakil Walkot Medan Sebut Penunjukan Paman Bobby Jadi Plh Sekda Bukan Nepotisme

Medan
Diserang, Polisi Bantah Gerebek Bandar Narkoba di Asrama TNI AD di Medan

Diserang, Polisi Bantah Gerebek Bandar Narkoba di Asrama TNI AD di Medan

Medan
Mobil Tabrak Halte di Pematangsiantar, 2 Tewas 1 Kritis, Pengemudi Melarikan Diri

Mobil Tabrak Halte di Pematangsiantar, 2 Tewas 1 Kritis, Pengemudi Melarikan Diri

Medan
Polisi Diserang Warga Saat Gerebek Asrama TNI AD di Medan, Mobil Petugas Dirusak

Polisi Diserang Warga Saat Gerebek Asrama TNI AD di Medan, Mobil Petugas Dirusak

Medan
Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Medan Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Medan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com