Edy meminta Columbia Asia Hospitals Medan meningkatkan pelayanan. Setiap tahun uang atau biaya berobat warga Sumut ke luar negeri, terutama Malaysia dan Singapura mencapai Rp 80 triliun.
“Ini penting menjadi perhatian kita, masyarakat Sumatera Utara berobat ke luar negeri, padahal ada Rumah Sakit Columbia Asia di sini,” kata Edy.
Dia mengingatkan para tenaga medis agar meningkatkan pelayanan dengan ramah, murah senyum dan tidak membeda-bedakan pasien.
Semua warga Sumut dilayani dengan baik sebab dokter dan alat kesehatan di sini tidak kalah dengan luar negeri.
“Tapi ini bukan soal kalah dan menang, tapi rakyat tidak susah saat datang berobat, layanilah dengan baik, khususnya dari kelas menengah ke bawah. Jangan langsung ditanya uangnya, obati dulu, kalau tak ada uang rakyat ku, nanti saya yang bayar,” ucap Edy.
Kalau pelayanan sudah bagus, masyarakat tidak perlu lagi ke negeri orang untuk berobat.
Uangnya sebesar Rp 80 triliun bisa digunakan untuk pembangunan jembatan atau jalan.
Untuk itu, informasi soal Medical Fair 2022 harus diterima seluruh lapisan masyarakat, bukan hanya golongan elit.
Edy berpesan, di tahun yang akan datang, medical fair digelar di pusat pasar atau lapangan terbuka supaya mudah dijangkau masyarakat.
"Kalau acaranya di sini, enggak ada ojek yang datang, masyarakat kecil. Mobil-mobil mewah yang parkir di sini," sebutnya.
Baca juga: Kunjungi Lokasi Gempa Tapanuli Utara, Edy Rahmayadi: Prioritaskan Rehabilitasi Bangunan yang Rusak
Ketua Panitia Medical Fair 2022, Sabar Petrus Sembiring mengapresiasi kehadiran gubernur. Katanya, medical fair sudah lama direncanakan namun harus ditunda karena pandemi Covid-19 melanda.
Awal 2022, Columbia Asia Hospitals Medan mendapat sertifikat sebagai rumah sakit penyelenggara wisata medis. Ini menjadi pendorong untuk memujudkan pameran layanan, fasilitas dan alat kesehatan pertama di Sumut.
“Kami akan terus meningkatkan pelayanan kesehatan dan mendukung medical tourism di Medan,” kata Sabar.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.